Mahasiswa Universitas Negeri Malang (UM) yang sedang menjalani MBKM Membangun Desa (MD) di Desa Pakisajajar, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang tahun 2025, berfokus pada program kerja peningkatan administrasi desa. Program ini bertujuan membantu perangkat desa dalam mengelola administrasi secara lebih efisien dan sistematis.
Kegiatan MBKM Membangun Desa di Pakisjajar ini berlangsung selama kurang lebih 6 minggu lebih tepatnya 45 hari dan diikuti oleh 10 orang mahasiswa/i dari Departemen Teknik Sipil dan Perencanaan, Departemen Teknik Elektro dan Informatika, Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Kegiatan ini dibimbing oleh Ibu Annisya’, M.Pd selaku Dosen Pembimbing Lapang (DPL). Dalam program kerja administrasi desa, mahasiswa/i berkontribusi dalam pengarsipan dokumen, digitalisasi data, penginputan data kelahiran dan kematian, dan lain sebagainya.
Koordinator MBKM Membangun Desa Pakisjajar, Daffa Syarif Abdullah, menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk kontribusi mahasiswa/i dalam mendukung tata kelola administrasi desa yang lebih baik. “Kami berharap program ini dapat membantu perangkat desa dalam pengelolaan dokumen serta meningkatkan efektivitas layanan administrasi,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Pakisajajar, Muhammad Yusuf menyambut baik inisiatif mahasiswa/i MBKM MD dan berharap program ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi desa. “Kami sangat mengapresiasi upaya mahasiswa/i Universitas Negeri Malang dalam membantu meningkatkan administrasi desa. Dengan adanya digitalisasi dan sistem pengarsipan yang lebih baik, pelayanan kepada masyarakat akan semakin optimal,” katanya.
Melalui program ini, diharapkan administrasi Desa Pakisajajar menjadi lebih tertata dan modern, sehingga mampu memberikan pelayanan yang lebih cepat dan efisien kepada masyarakat. Kegiatan MBKM MD mahasiswa/i Universitas Negeri Malang ini menjadi salah satu wujud nyata sinergi antara perguruan tinggi dan masyarakat dalam mendorong pembangunan desa yang lebih maju.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI