Mohon tunggu...
Muhammad Zulfadli
Muhammad Zulfadli Mohon Tunggu... Lainnya - Catatan Ringan

Pemula

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Catatan Putaran Grup Piala Dunia 2022

3 Desember 2022   19:50 Diperbarui: 3 Desember 2022   20:27 285
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(sumber:Image https://www.victorynews.id/)

Jika benar lolos, Spanyol akan menghadapi pemenang duel UEFA, Portugal vs Swiss di perempat final. Saya ragu Portugal bisa mengalahkan "Palang Putih", karena Swiss adalah tim yang terorganisir solid dan punya fisik sangat kuat.

Di bagan sebelah, Brasil dan Argentina menjadi tumpuan konfederasi Conmebol mematahkan dominasi Eropa sejak Piala Dunia 2006. Untung saja penampilan Argentina dan Brasil di Qatar bisa diandalkan.

Argentina yang sempat dikejutkan kalah dari Arab Saudi di match-1 akhirnya bisa bangkit dan menjuarai Grup C. Lionel Messi dkk sudah melewati fase kritis dan siap memulai babak gugur Piala Dunia. Albiceleste akan ditantang Australia. The Socceros berhasil lolos dari ketatnya persaingan Grup D. 

Setiap pertandingan yang dimainkan Argentina di Qatar bisa jadi pertandingan terakhir Lionel Messi berseragam Argentina. Ini Piala Dunia ke-5 peraih 7 kali Ballon D'or sejak Piala Dunia 2006, dan ia belum pernah memenangkan trofi Piala Dunia sehingga ia bisa disejajarkan dengan "Dewa" Diego Maradona yang meninggal pada 25 November 2020.

Jika behasil melewati Australia yang sangat antusias menjalani babak gugur sejak Piala Dunia 2006, Argentina diproyeksikan bertemu Belanda di perempat final. Belanda "Orange" diyakini bisa mengatasi perlawanan keras Amerika Serikat, walaupun penampilannya belum meyakinkan.

Pelatih Louis van Gaal lebih mengutamakan pragmatisme dan kemenangan dibandingkan memainkan "Total Footbal" Belanda yang sudah terkenal sejak 1974. Namun jangan pernah meremehkan Belanda dan Van Gaal, bisa saja mulai babak gugur ini Van Dijk cs mengeluarkan performa kelas satu dunia sesuai dengan ekspektasi pendukung mereka. Jika terbukti, tak ada yang bisa membendung mereka.

Jadi bayangkan duel Argentina vs Belanda akan memperbutkan satu tiket semifinal. Laga yang mengulang perempat final Piala Dunia Perancis 1998 di mana Argentina kalah 1-2 lewat pertandingan dramatis dan momen gol spektakuler Dennis Berkamp. Gol Berkamp disebut sebagai salah satu gol ikonik Piala Dunia sepanjang masa.

                                                                          ****

Satu tiket semifinal lagi akan diperebutkan 4 negara: Jepang, Kroasia, Brasil, dan Korea Selatan.

Saya tak sabar menantikan pertemuan Jepang vs Kroasia. Jepang sudah mengalahkan Jerman dan Spanyol, sehingga "Samurai Biru" percaya diri bisa pula menghentikan The Vatreni, finalis Piala Dunia 2018, yang sudah mulai menurun level permainannya. Jepang kini sudah mencapai permainan level global, menjadi kekuatan utama, tak lagi sekadar mengimbangi, tapi sudah bisa membunuh raksasa.

Pemenang duel tesebut akan berhadapan dengan Brasil yang asumsinya mengalahkan Korea Selatan di babak 16 besar. Brasil sendiri belum benar-benar ideal walaupun mengalami perkembangan dari laga pertama hingga laga ketiganya. Tidak akan mudah bagi Neymar dkk mengatasi perjuangan keras Taeguk Warriors yang pantang menyerah. Korea Selatan ingin membungkan "Tari Samba" yang sangat favorit memenangkan Piala Dunia ke-6.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun