Mohon tunggu...
Kris Fallo
Kris Fallo Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Buku Jalan Pulang, Penerbit Gerbang Media, 2020

Menulis itu pekerjaan keabadian. Pramoedya Ananta Toer berkata:  'Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tidak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah.' Lewat tulisan kita meninggalkan kisah dan cerita yang tak akan sirna.

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Tips Hemat Ramadhan, Belanja Sesuai Kebutuhan bukan Keinginan

18 April 2021   14:40 Diperbarui: 18 April 2021   15:12 675
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar.medcom.id/Belanja ksesuai kebutuhan di bulan Ramadhan, bukan sesuai keinginan

Salah satu hal yang perlu diperhatikan di bulan Ramadhan adalah soal manejemen keuangan. Mengapa? agar kita bisa menekan pengeluaran. Kita perlu budayakan hidup hemat, teristimewa di bulan Ramadhan.

Banyak keluarga mengalami kesulitan dalam hal keuangan karena, mereka tidak mampu mengatur keuangan dengan baik. Yang dipikirkan adalah sebatas hari ini, padahal hidup bukan cuman hari ini.

Sebenarnya ada banyak tips sederhana yang bisa membantu kita, agar kita tidak tergilas oleh keinginan--keinginan kita yang tak teratur. Bahwa mengatur ekonomi rumah tangga dengan baik, bagi saya adalah suatu ibadah yang nyata.

Ada beberapa tips  mengatur keuangan yang perlu diperhatikan saat Ramadhan yakni:

1. Memperhatikan kondisi keuangan dalam rumah tangga. Hal yang paling utama adalah, kita harus mengetahui kondisi keuangan dalam tangga. Sejauh mana kemampuan keuangan kita selama bulan Ramadhan.

Jangan sampai, kondisi keuangan pas--pasan, tetapi kita tetap ngotot untuk belanja ini dan itu. Akibatnya adalah keuangan kita, tidak cukup untuk hari esok. Ramadhan bukan sehari saja. Inilah yang perlu perhatikan.

2. Membuat nota belanja. Kecendrungan kita saat belanja adalah, kita tertarik dengan semua yang ada. Akibatnya, kita belanja yang bukan menjadi kebutuhan kita.

Gambar.matahidup.com/Berjualan makanan untuk buka puasa, selama bulan Ramadhan
Gambar.matahidup.com/Berjualan makanan untuk buka puasa, selama bulan Ramadhan
Supaya terarah dan belanja sesuai dengan keperluan Ramadhan, kita perlu membuat nota belanja. Hal ini sangat membantu kita. Selain kita belanja yang menjadi kebutuhan kita, tetapi juga kita tidak lupa apa yang harus dibelanjakan.

3. Belanja harus sesui dengan kebutuhan dan bukan keinginan. Hal yang harus tertanam dalam diri, selama Ramadhan adalah, kita harus belanja apa yang benar--benar dibutuhkan.

Bayak keluarga tidak mampu membedakan mana yang menjadi kebutuhan dan mana yang merupakan keinginan. Akibatnya adalah terjadi pemborosan. Pengeluaran lebih besar daripada pemasukan. Yang dibutuhkan justru tidak dibeli, ia malah membeli barang yang belum terlalu penting.

Selama bulan Ramadhan, kita bisa memanfaatkan peluang yang ada, bila ingin menambah pendapatan atau penghasilan. Bisa berjualan makanan, untuk kebutuhan buka puasa, aneka kolak, jus, kurma, atau juga jualan pakaian online.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun