Mohon tunggu...
Okia Prawasti
Okia Prawasti Mohon Tunggu... Content Writer -

Interested in movies, lifestyle, fashion, popular news and complicated relationship.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Hal yang Harus Dilakukan Agar Betah di Tempat Kerja

14 Mei 2018   08:00 Diperbarui: 15 Mei 2018   03:49 946
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kamu merasa bosan dengan keadaan kantor? Rutinitas kerja? Atau mulai merasa jenuh dengan tekanan perusahaan. Mungkin kamu harus menggunakan cara lain untuk mengubah suasana dan mood agar kembali dapat menjalani dunia kerja dengan semangat. Sebab banyak yang menganggap jika sudah mulai tidak betah dengan tempat kerja yang sekarang, artinya harus mencari tempat kerja yang baru. Jangan terburu-buru! Karna belum tentu tempat kerja yang baru dapat membuat kamu lebih nyaman. Apalagi kamu harus beradaptasi dilingkungan baru, karna melakukan penyesuaian bukan hal yang mudah.

(Baca juga: Pentingnya Jasa Penitipan Anak di Area Kantor)

Kamu cukup membangun suasana baru ditempat kerja, banyak cara untuk membuat kamu betah ditempat kerja. Kira-kira apa aja? Yuk cek disini.

Perluas Pertemanan di Tempat Kerja

Jika kamu menemukan tanda-tanda kebosanan dalam bekerja, mungkin kamu harus meluaskan pertemanan kamu. Yang tadinya hanya kenal dengan rekan satu divisi, mulai mengenal divisi lain. Karna biasanya semakin banyak teman, maka semakin banyak pula pengalaman dan wawasan kita. Hal ini bisa kamu lakukan agar tetap semangat ke kantor, untuk bertemu teman disela kerja dan membahas hal seru.

Menata Meja Kerja

Kamu juga bisa menata meja kamu agar lebih rapih, atau menggantinya dengan beberapa barang yang baru atau barang yang sedang kamu sukai. Itu juga bisa menjadi sugesti untuk kamu agar lebih semangat dan menaikan mood.

Merubah Kebiasaan

Merubah kebiasaan di tempat kerja juga akan berpengaruh, membuat kamu jadi lebih betah lagi dilingkungan kerja. Karna biasanya perubahan-perubahan kecil akan berdampak signifikan terhadap kehidupan ataupun pribadi kita. Jadi tidak ada salahnya untuk diaplikasikan kepada tempat kerja.

Pindah Divisi (Jika Merasa Mampu)

Yang paling ekstrem dalam membentuk rasa betah terhadap pekerjaan, adalah pindah ke divisi lain. Karna bisa jadi kamu gak cocok dengan jabatan sekarang, makanya itu menjadi faktor kamu tidak betah atau tidak nyaman dengan tempat kerja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun