Mohon tunggu...
churmatin nasoichah
churmatin nasoichah Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

^-^

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Drakor "Imitation", di Balik Kesuksesan Sang K-Pop Ada Jalan Liku dan Pilu

16 Juli 2021   04:04 Diperbarui: 16 Juli 2021   04:06 387
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Sumber: koreanarea.com)

Di bulan Juli 2021 ini drakor yang masih on going salah satunya berjudul "Imitation". Drama ini mulai tayang pada tanggal 7 Mei 2021 dan saat ini sudah pada episode 10. Sempat mendapat rating buruk selama penayangannya, bukan berarti drama ini nggak rekomen untuk ditonton guys. 

Drama yang diperankan oleh Jung Ji So (sebagai Lee Ma Ha) adalah personil dari girlband bernama Tea Party. Kemunculan Tea Party mulai dari pembentukan personil hingga debutnya di berbagai siaran online tidaklah mudah dan penuh perjuangan. Lawan mainnya Lee Jung Young (berperan sebagai Kwon Ryok) adalah personil dari boyband bernama Shax yang lebih dulu terkenal dan memiliki banyak penggemar bahkan idola fanatik.

Dalam memulai kariernya di bidang K-Pop ini, Lee Ma Ha sering kali mendapatkan rintangan. Tidak terpilihnya dia sebagai personil di berbagai kesempatan pembentukan band hingga 7 tahun lamanya tidak membuat dia patah semangat. Bahkan karena sudah dianggap tua akhirnya dia dikeluarkan dan bergabung dengan girlband Omega-3. Ketika penampilan perdana, Omega-3 pun akhirnya gagal tampil karena adanya insiden bunuh diri dari mantan personilnya.

Sempat vakum 3 tahun, akhirnya dengan bantuan CEO Omega-3 bangkit kembali dengan nama baru Tea Party. Di Tea Party ini sepertinya dewi fortuna mulai menghampiri mereka. Girlband yang beranggotakan 3 personil ini mulai dikenal oleh masyarakat Korea bahkan sudah memiliki banyak penggemar.

Boyband bernama Shax terkenal lebih dulu dengan salah satu personilnya yang terkenal angkuh, gigih, dan memiliki banyak idola, Kwon Ryok. Ketika di panggung bahkan sampai pada kehidupan pribadinya selalu disorot dan dipantau oleh para penggemar fanatiknya. Dimanapun ia berada selalu saja ada paparazi yang memantau kehidupannya. 

Kedekatan antara Lee Ma Ha (Tea Party) dan Kwon Ryok (Shax) harus dilakukan secara diam-diam. Hubungan yang awalnya ditentang keras oleh para personil, manager, bahkan CEO nya itu pada akhirnya mendukung dengan segala resikonya. Lee Ma Ha dan Kwon Ryok harus bertemu diam-diam bahkan sampai jauh keluar kota demi menghindari sorotan fans dan media. 

Meski demikian tetap saja pada akhirnya ketahuan. Demi menghindari masalah yang lebih besar, akhirnya mereka memutuskan untuk berpisah. Tentu keputusan yang tidak sesuai hati nurani tersebut sangat menyiksa Lee Ma Ha dan Kwon Ryok. Mereka harus menahan perasaan demi karier yang sedang menanjak. 

Di balik semua kisah percintaan itu, drakor "Imitation" ini banyak menggambarkan kehidupan para K-Pop. Bagaimana mereka harus bersaing di sekolah dancing untuk bisa terpilih menjadi personil band. Begitu terpilihpun tidak serta-merta hidup akan terlihat bahagia. Dibalik lincahnya para K-Pop di panggung, ada waktu-waktu yang mereka habiskan untuk latihan. Mereka bahkan tidak mengenal jam dan selalu menghabiskan waktu di tempat latihan. 

Pola makan pun harus selalu dijaga oleh mereka. Diet ketat demi sebuah penampilan harus lebih diutamakan. Bahkan untuk makan ayam goreng pun mereka harus diam-diam dan berjanji untuk lebih mengurangi lemak lagi di keesokan harinya. Bayangkan guys, latihan fisik yang tak kenal ampun dan harus diet ketat demi menjaga penampilan adalah hal utama yang harus mereka lakukan. Nggak kebayang gimana lemesnya kan?

Selain itu, managemen yang ketat, bahkan persaingan antar CEO untuk mengangkat band-band mereka, juga digambarkan di drakor ini. Bagaimana hati nurani dan uang dipertaruhkan demi sebuah ketenaran. Bahkan dengan keputusan-keputusan mereka dapat membuat beberapa personil band putus asa, hingga ada yang bunuh diri. 

Berbagai skandal yang terjadi harus bisa ditutupi dan diatasi dengan berbagai berita di media masa. Tentu sang CEO harus menjaga hubungan baik dengan media masa demi nama baik band-band mereka. Selain itu, banyak CEO pemula yang harus mengalah menayangkan band-band baru mereka dari CEO besar dan terkenal. Mereka harus berjuang mendapatkan waktu 2-3 menit untuk bisa menampilkan bandnya di atas panggung. Sungguh harus bermental baja ya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun