Mohon tunggu...
Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Mohon Tunggu... Insinyur - Pegawai Negeri Sipil

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Menang 5-1, Napoli Hentikan Trend Positif Juventus

14 Januari 2023   08:17 Diperbarui: 14 Januari 2023   08:28 298
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto:   Khvicha Kvaratskhelia usai menjebol gawang Juventus (Reuters)

Laga lanjutan Liga Italia pekan ke-18 mempertemukan pemuncak klasemen Napoli yang menjamu tamunya si Nyonya Tua, Juventus yang sedang on fire, tak terkalahkan dan selalu menang dengan clean sheet dalam delapan laga terakhir mereka di Liga Serie A.

Laga Napoli vs Juventus tersebut dilangsungkan di Stadion Diego Armando Maradona pada Sabtu (14/1/2023) dini hari WIB. Juventus yang datang dengan ekspektasi tinggi, menyusul delapan kemenangan beruntun yang membawa mereka membayangi Napoli di puncak klasemen, dipaksa pulang dengan memendam kecewa usai digelontor 5 gol oleh Napoli yang hanya dibalas satu gol dari kaki Angel Di Maria.

Tuan rumah mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 60 persen. Il Partenopei juga memiliki 14 tembakan percobaan dengan 10 di antaranya on target. Sementara itu Si Nyonya Tua tercatat memiliki 11 tembakan percobaan dengan hanya dua di antaranya yang mengarah tepat ke gawang.

Jalannya Pertandingan

Bertindak sebagai tuan rumah, Pasukan Luciano Spalletti langsung mengambil inisiatif penyerangan sejak babak pertama baru saja dimulai. Victor Osimhen nyaris membuka keunggulan di menit ke-13, beruntung sepakan kaki kanan Osimhen yang memanfaatkan umpan terobosan Kim Min-jae masih bisa diselamatkan oleh Wojciech Szczesny.

Hanya semenit berselang, Osimhen akhirnya berhasil membawa timnya unggul. Berawal dari umpan silang Matteo Politano ke dalam kotak penalti yang disambut dengan tendangan salto kaki kanan oleh Khvicha "Kvaradona" Kvaratskhelia, bola yang masih bisa diblok oleh Szczesny langsung disambut dengan cepat melalui sundulan Osimhen dari sudut sempit di sisi kiri gawang Szczesny. Gol, 1-0 tuan rumah memimpin.

Kebobolan membuat Juventus bermain agresif untuk mengejar ketertinggalan mereka. Pada menit ke-20, Juventus nyaris saja menyamakan kedudukan melalui Angel di Maria yang hampir saja memanfaatkan blunder fatal dari bek tengah Napoli, Amir Rrahmani.

Bermaksud mengirim bola ke Kim Min-jae, sodoran Rrahmani justru jatuh di kaki Di Maria yang langsung melepaskan tendangan kaki kiri yang sayangnya masih membentur mistar gawang Alex Meret.

Juventus kembali mendapatkan peluang untuk menyamakan kedudukan melalui upaya Arkadiusz Milik. Namun, sayangnya sundulan Milik yang memanfaatkan umpan silang dari Angel Di Maria masih terlalu lemah dan dengan mudah diamankan oleh Alex Meret.

Pada menit ke-39, publik tuan rumah kembali bersorak. Kvhicha Kvaratskhelia sukses memanfaatkan assist Victor Osimhen, Winger Georgia ini tak terkawal di sisi kanan petak penalti lawan langsung melepaskan tembakan kaki kanan yang membuat jala gawang Szczesny bergetar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun