Mohon tunggu...
Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Mohon Tunggu... Insinyur - Pegawai Negeri Sipil

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

Hukum Pilihan

Pernyataan Mahfud MD di Kasus 'FS', Bikin Publik Semakin 'Panas'

12 Agustus 2022   13:44 Diperbarui: 13 Agustus 2022   08:04 1501
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay) 

Pernyataan seperti ini bisa dimaklumi jika kerangka pemikiran itu dikeluarkan oleh kuasa hukum atau keluarga terduga, tetapi jika ini, dikeluarkan oleh Pak Mahfud yang jika dilihat dari posisi beliau sebagai pejabat negara menurut hemat saya itu akan membuat publik (awam) terframe pada anggapan bahwa Bharada E memang tidak bersalah. Dan jika pada kenyataannya nanti berlaku lain, bisa jadi akan membuat publik kehilangan kepercayaan terhadap sebuah institusi yang telah bekerja baik dan maksimal.

Posisi Bharada E ini harus jelas, mengingat dari keterangan pihak keluarga dan penasihat hukum keluarga Brigadir J, sebelum kejadian telah ada ancaman-ancaman terhadap korban yang dilakukan oleh sesama mereka (skuad adc). Jika berbicara melaksanakan perintah, ini perintah apa?. Apakah ini perintah untuk kepentingan yang memerintah atau untuk kepentingan bersama?. Semuanya ini akan diungkap oleh penyidikan pihak kepolisian, mulai dari olah TKP, autopsi jenazah, hingga uji balistik yang bisa menjawab bagaimana posisi tersangka Bharada E.

Maaf, jika 'mungkin' memang ada yang berniat membungkam Bharada E, apakah bisa? jika Bharada E sekarang ini telah berada dalam penahanan ketat pihak kepolisian. Kalau misalnya ada yang berani dan nekat melakukannya itu sama saja melakukan bunuh diri dan justru akan semakin menghancurkan orang-orang yang terlibat.

Justru pernyataan Pak Mahfud MD ini, sepertinya meragukan institusi Polri dalam bekerja, hal-hal teknis dalam penanganan perkara seperti ini bagi Polri adalah hal yang biasa, buktinya rekayasa yang coba dilakukan oleh FS cs bisa diketahui. Mohon maaf dengan tidak mengecilkan perjuangan pihak keluarga dan penasihat hukum korban (Brigadir J), pengungkapan kasus ini berjalan lancar karena kerja serius dan profesional Polri, dan yakinlah ini akan berakhir tuntas. 

Memang tak bisa dipungkiri ada oknum-oknum nakal dan jahat di tubuh Polri (FS cs), tetapi ada jauh lebih banyak Polisi yang berintegritas dalam menegakkan hukum dan kebenaran.

Konstruksi hukum yang dibangun dalam kasus Brigadir J ini adalah menghukum yang bersalah dan membebaskan yang tidak bersalah, Tapi dalam hal ini adagium 'lebih baik membebaskan seorang yang bersalah, daripada menghukum satu orang yang tidak bersalah' tidak bisa dijadikan pegangan.

Sekecil apapun kesalahan dalam kasus ini harus mendapatkan hukuman yang sesuai, disini semuanya harus jelas, jangan sampai orang yang bersalah justru dianggap sebagai pahlawan, dan orang yang 'benar' justru dianggap sebagai penjahat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun