Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Rumah Kubus 'Kubuswoningen': Seni Arsitektur untuk Sebuah Tempat Tinggal

28 Agustus 2014   02:23 Diperbarui: 18 Juni 2015   02:20 592
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

By Christie Damayanti

[caption id="attachment_355692" align="aligncenter" width="555" caption="vilnews.com"][/caption]

'Kubuswoningen' adalah desain perumahan di sebuah pemukiman di Rotterdam, terkenal sampai enjuru dunia. Bahkan ketika aku masih kuliah di jurusan arsitektur, 'Kubuswoningen' menjadi studi kasus untuk beberapa mata kuliah desain dan perencanaan.

'Kubuswoningen' atau Rumah Cubic merupakan rumah inovatif yang dibangun di Rotterdam dan di Helmond di Holland. Desainernya adalah Piet Blom dengan konsep 'hidup di atap perkotaan' : pemukiman pada kota berkepadatan tinggi dengan ruan yang cukup di 'atap' perkotaan. Kubus2 miring konvensional dalam 45 derajat pada sebuah tiang berbentuk segi enam, Merupakan sebuah pemukiman ( mereka mengatakan sebuah 'desa' atau village ), dimana setiap rumah mewakili sebuah pohon dan jika bersama2 menjadi sebuah 'hutan'.

Di Rotterdam, 'Kubuswoningen' terletak di Overblaak Straat, di samping Stasiun Subway Blaak. Terdapat 38 kubus kecil dan 2 kubus besar, disebut 'Super Kubus', yang kesemuanya melekat satu sama lain.

Bentuknya ungguh unik! Pertama kali aku melihat fotoya ketika aku masih kuliah, aku hanya bisa membayangkan, bingung! Secara, kubus2 itu dimiringkan sebanyak lebih dari 45 derajat, dan sempat terpikir, bagaimana kita hidup dengan miring lebih dari 45 derajat?

Hihihi ..... dasar masih bau kencur .....

[caption id="attachment_355694" align="aligncenter" width="492" caption="www.aerophotostck.com"]

1409140990170114987
1409140990170114987
[/caption] [caption id="attachment_355696" align="aligncenter" width="499" caption="en.wikipedia.org"]
14091410581052402467
14091410581052402467
[/caption]

'Kubuswoningen' di Rotterdam

Tetapi ternyata tidak hanya aku yang memikirkan demikian. Banyak. Karena selintar saja, kita akan berpikir bahwa 'itu rumah miring'. Yang belum terpikirkan olehku pertama kalinya adalah, dinding2nya saja yang miring, tetapi permukaan lantainya, tetapi saja rata!

Di Rotterdam waktu itu pun, aku sampai memiring2kan kepalaku, masih bingung dengan si arsitek yang luar biasa, desain yang unik! Masih terkagum2, apa yang ada kepala si arsitek ya, membuat konset yang sangat unik? Jika maunya membangun pemukiman di 'atap' kota Rotterdam, mengapa tidak mendesain rumah2 tua khas Holland saja?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun