Mohon tunggu...
Chalila Raihan Nabilazka
Chalila Raihan Nabilazka Mohon Tunggu... Mahasiswa - Penerima beasiswa penuh Pemerintah Turki (Turkiye Burslari), sedang menempuh pendidikan Master of International Relations di Istanbul Medeniyet University

Mahasiswa S2 Hubungan Internasional. Gemar mengamati isu sosial, pendidikan, seni-budaya, dan minoritas. Berdomisili di Istanbul, Turkiye.

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Pemilu Turki Dilaksanakan 14 Mei 2023

14 Mei 2023   20:56 Diperbarui: 14 Mei 2023   21:01 156
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Stan Cumhuriyet Halk Partisi di kawasan Sirinevler

Pemilihan Umum (Pemilu) Presiden dan Legislatif Turki dilaksanakan hari ini pada 14 Mei 2023. Sebanyak 36 partai politik turut berpartisipasi dalam pemilihan umum tahun ini.

Sebelumnya, kampanye partai politik dilakukan selama satu bulan di titik-titik tertentu yang menjadi pusat keramaian ataupun tempat yang padat dengan kegiatan ekonomi. Berbeda dengan Indonesia, kampanye partai di Turki umumnya sederhana, dengan menggunakan stan - stan yang menyediakan informasi tentang calon presiden mapupun program-program yang diusung partai.  

Selain itu, cara-cara yang digunakan calon presiden untuk menggaet masa pun unik. Erdogan, misalnya, menggratiskan tagihan gas termasuk untuk keperluan dapur, air panas, dan pemanas ruangan seluruh warga Turki selama satu bulan. 

Stan Adalet ve Kalknma Partisi di kawasan Sirinevler
Stan Adalet ve Kalknma Partisi di kawasan Sirinevler

Pengumuman hasil sementara Pemilu sendiri akan diumumkan di hari yang sama sebelum pukul 12 malam. 

Berkaitan demgan Pemilu, seluruh warga Indonesia yang berada di Turki dihimbau untuk tetap hati-hati untuk mengindari hal-hal yang tidak diinginkan, terutama pasca pengumuman hasil Pemilu sementara. Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) juga menghimbau seluruh mahasiswa untuk tidak terlibat kegiatan politik dalam bentuk apapun, menghindari kerumunan massa, serta mematuhi otoritas setempat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun