Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Wiraswasta - Sports, Music, Technology Expert

pemerhati olahraga dan musik lagi getol melihat pertandingan surfing dan bulu tangkis very welcome to contact me at bolafanatik(at)gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kroasia Pulang Bawa Medali Piala Dunia, Maroko Kembali dengan Kepala Tegak

18 Desember 2022   02:48 Diperbarui: 18 Desember 2022   03:01 463
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kroasia juara 3 Piala Dunia 2022/ foto: FIFA.com

Tim Vatreni Kroasia akhirnya sukses membawa pulang medali Piala Dunia 2022. 

Kroasia menang 2-1 atas Maroko dalam perebutan juara tiga yang berlangsungnya di Khalifa International Stadium.

Gol pertama dibuat Kroasia lewat sundulan Josko Gvardiol di menit ketujuh memanfaatkan umpan dari Perisic. Maroko membalas cepat dua menit berselang lewat gol sundulan Achraf Dari.

Gol penentu kemenangan Kroasia dibuat pada menit 42 lewat tembakan melengkung Mislav Orsic.

Pemain-pemain veteran Kroasia seperti Lovren, Modric dan Perisi, kini bisa segera pensiun dari timnas dengan bahagia.

Pemain-pemain muda sudah bisa diandalkan untuk meneruskan kehebatan Kroasia di masa depan. 

Josko Gvardiol, Borna Sosa, Lovro Majer, Nikola Vlasic, Dominik Livakovic, pemain muda Kroasia yang tampil gemilang di Piala Dunia 2022. Mereka bakal meneruskan kiprah fenomenal pemain angkatan Modric dan Perisic di timnas Kroasia.

Luka Modric pulang dari Qatar dengan penuh kebanggaan. Dia kini menjadi pemain Kroasia pertama yang tampil main 19 kali di pertandingan Piala Dunia.

Ivan Perisic sukses di Qatar mencatatkan namanya dalam buku rekor sebagai pemain Kroasia pertama yang membuat gol di tiga edisi Piala Dunia berbeda. 

Perisic juga menyamai rekor gol terbanyak pemain Kroasia di Piala Dunia milik Davor Suker.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun