Mohon tunggu...
Hewan Peliharaan (ACS)
Hewan Peliharaan (ACS) Mohon Tunggu... Full Time Blogger - ojol

Tukang ojek online dan penulis recehan https://hewandankita.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Gangguan Keringat Berlebihan Jangan Diabaikan

3 Februari 2019   21:13 Diperbarui: 3 Februari 2019   21:21 428
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Sumber Okezone.com)

Pernah merasakan keringat berlebihan ketika berada di dalam suhu panas atau ketika makan makanan pedas maupun berolahraga, merupakan kondisi yang normal banyak dirasakan. Keringat yang keluar karena faktor yang umum tersebut, bagi sebagian orang terkadang terasa menganggu juga meski bisa dimaklumi.

Muncul keringat berlebihan tanpa sebab
Berbeda dengan cerita yang bisa membuat manusia berkeringat karena kondisi tubuh dalam artian normal. Pada situasi tertentu, keringat berlebihan bisa muncul tanpa kita tahu apa penyebabnya. Padahal, kita tidak melakukan salah satu penyebab pemicu munculnya keringat tersebut. Jika hal ini terjadi, tanpa bermaksud menakut-nakuti, beberapa penyakit yang sering memicu keringat berlebihan yang perlu kita waspadai.

Dilansir dari boldsky.com. Beberapa dugaan penyakit yang dapat menyebabkan keringat muncul secara berlebihan.

1. Penyakit jantung
Fungsi utama jantung di tubuh manusia memompa darah untuk disebarkan keseluruh tubuh. Jantung yang mengalami gangguan memaksa organ tersebut untuk memakai lebih banyak sumber energi untuk dapat menyalurkan darah sehingga memicu kemunculan keringat berlebihan.

2. Hipertensi
Hipertensi merupakan nama yang juga dikenal dengan tekanan darah tinggi. Tekanan yang timbul dari jantung saat mendorong dinding pembuluh darah, tekanan darah dengan kekuatan ini bisa berubah dipengaruhi oleh kegiatan yang dialami jantung. Saat keringat berlebihan (hiperhidrosis) terjadi, hipertensi dapat menghasilkan kondisi neuron yang tidak semestinya.

3. Kanker kelenjar getah bening (Limfoma)
Gangguan keringat berlebihan yang disebabkan kanker kelenjar getah bening, banyak dikeluhkan muncul menjelang malam atau dini hari. Umumnya, Limfoma memperlemah kekuatan sistem imun tubuh dengan gejala lain seperti meriang dan perasaan badang menjadi tidak enak.

4. Kadar gula darah
Saat tubuh kekurangan kadar gula darah dengan ditandai rendahnya asupan dalam tubuh. Keringat berlebihan bisa muncul saat kadar gula darah dibawah 70 mg. Hal yang sering terasa saat kadar gula darah rendah, juga ditandai dengan rasa pusing dan mual yang sering disertai keringat berlebihan.

5. Diabetes
Diabetes adalah penyakit yang ditandai dengan lonjakan kadar gula darah (glukosa) diatas normal atau tinggi yang diperoleh dari hasil pengukuran darah. Penumpukan glukosa yang tidak bisa disalurkan ke tubuh akibat tidak berfungsinya organ secara normal, sehingga mempengaruhi kinerja pankreas yang tidak bisa memproduksi insulin seperti kebutuhan yang diperlukan.

Walau keringat berlebihan bukan keluhan utama yang sering disebutkan dalam penyakit diabetes. Sebagian penderita dapat merasakan keringat yang muncul secara berlebihan di bagian kulit kepala, wajah dan leher.

Beberapa tanda lain yang sering muncul dalam diabetes, seperti lemas, cepat lapar, buang ari kecil yang tidak terkontrol dan dapat terjadi pada luka yang sangat lama untuk sembuh.

*
Dari beberapa penyakit yang bisa menyebabkan keringat muncul secara berlebihan. Perlu juga melakukan konsultasi mendapatkan informasi yang lebih lengkap dan jelas dengan mempersiapkan pertemuan dokter. Sehingga, masalah keringat yang muncul tanpa sebab dapat diatasi dengan baik dan tidak membahayakan jika disepelekan.

Sumber

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun