Mohon tunggu...
Hendrik Ng
Hendrik Ng Mohon Tunggu... Sr. SEO Specialist -

Penulis lepas yang bisa menulis apa saja tergantung kemana otaknya membawa.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Lebih Jauh Mengenal Twinning Program di Malaysia

21 November 2012   09:17 Diperbarui: 24 Juni 2015   20:56 285
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Malaysia merupakan salah satu negara tujuan bagi puluhan ribu pelajar atau mahasiswa setiap tahunnya untuk menempuh pendidikan. Ambisi Malaysia sebagai negara kunci dalam pendidikan transnasional dunia, tentu banyak menarik pelajar atau mahasiswa untuk menuntut ilmu di Malaysia. Ada banyak alasan mengapa Malaysia bisa menarik puluhan ribu orang dan menjadi pusat pendidikan di antara negara Asia Tenggara.

Selain biaya hidup dan biayakuliah di Malaysiayang tergolong murah, adanyatwinning programjuga membuat sekian banyak siswa untuk memilih Malaysia sebagai tujuan pendidikan mereka. Program ini termasuk unik, karena siswa dapat mengambil dan menyelesaikan kuliah mereka secara bersamaan di dua negara berbeda, yaitu Malaysia dan partner university di negara lain. Negara tersebut adalah Inggris, Amerika Serikat, Kanada, dan Australia. Sedangkan Malaysia sendiri merupakan salah satu dari negara pertama di Asia Tenggara dalam memperkenalkan gelar kolaborasi bagi siswa atau pelajar internasional. Gelar kolaborasi tersebut merupakan program kuliah yang diakui oleh negara di atas, dan hal ini merupakan cara yang baru dan menarik untuk mengikuti program pendidikan internasional bagi para pelajar dan siswa yang berasal dari negara mana pun.

Sistem pendidikan di Malaysia dalamtwinning programdibagi menjadi dua struktur, yaitu program sarjana 2 + 1 dan 3 + 0. Keduanya sama - sama memungkinkan pelajar atau siswa untuk memperoleh gelar universitas asing selagikuliah di Malaysia. Lalu apa perbedaan dari kedua program tersebut? Gelartwinning2 + 1 akan meberi peluang bagi siswa untuk kuliah selama dua tahun di Malaysia dan satu tahun berikutnya di negara pemberi ijazah. Gelar 3 + 0 merupakan gelar sepenuhnya yang diberikan pada siswa yang kuliah selama tiga tahun di Malaysia. Kedua program di atas merupakan pilihan yang tepat bagi siswa atau pelajar yang ingin mendapatkan gelar yang diakui secara internasional sekaligus mempunyai pengalaman hidup di Malaysia.

Mudahnya sistem pendidikan, rendahnya biaya kuliah dan biaya hidup di kota metropolis, tentu membuat semakin banyak siswa yang datang menuntut ilmu di Malaysia. Memulai pendidikan merupakan awal dari pengalaman yang mengesankan di negara tropis seperti Malaysia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun