Mohon tunggu...
Ruang Berbagi
Ruang Berbagi Mohon Tunggu... Dosen - 🌱

Menulis untuk berbagi pada yang memerlukan. Bersyukur atas dua juta tayangan di Kompasiana karena sahabat semua :)

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Jadwal dan Prediksi Lengkap Semifinal Thomas Cup 2022, Indonesia vs Jepang

13 Mei 2022   03:18 Diperbarui: 13 Mei 2022   12:05 5683
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jadwal dan prediksi lengkap semifinal Thomas Cup 2022 Indonesia vs Jepang - Antara Foto/M. Risyal Hidayat

Selain Momota, Jepang mengandalkan Kanta Tsuneyama, pemain peringkat 14 dunia. Head to head Jonatan Christie vs Kanta Tsuneyama adalah 4-0. 

Jika melihat statistik head to head, Christie lebih sering menang atas Kanta Tsuneyama. 

Rhustavito pemain tunggal putra Indonesia - Antara Foto/M. Risyal Hidayat
Rhustavito pemain tunggal putra Indonesia - Antara Foto/M. Risyal Hidayat

Posisi tunggal ketiga Indonesia sepertinya akan dipercayakan pada Rhustavito yang juga tampil efektif dalam partai-partai sebelumnya. Vito menjadi kunci kebangkitan Indonesia dalam partai terakhir penyisihan grup melawan Korea Selatan. 

Vito (peringkat 24 dunia) kemungkinan akan menghadapi Kenta Nishimoto, pemain peringkat 20 dunia. Head to head Vito dengan Kenta Nishimoto adalah 0-1 untuk Nishimoto. Akan tetapi, pertandingan itu sudah lama terjadi, yakni pada Thailand Open 2016. 

Kans Vito untuk menang cukup besar jika melihat penampilan terkini Vito yang menjanjikan dan efektif. Tinggal adu mental dan strategi saja karena dari sisi peringkat, Vito dan Kenta tidak jauh berbeda. 

Ganda putra pertama dan kedua

Ganda putra pertama kemungkinan besar akan dipercayakan pada Kevin Sanjaya/M. Ahsan. Duet gado-gado ini baru dua kali bermain di Thomas Cup 2022 dengan satu kekalahan dan satu kemenangan. 

Terakhir, Kevin/Ahsan berhasil mengalahkan ganda "tiang listrik" China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dengan skor 21-17 dan 21-16. 

Kevin/Ahsan mungkin akan menghadapi Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, peringkat 4 dunia. Jelas bukan lawan yang mudah karena ganda putra Jepang ini sudah sering bermain bersama sebagai pasangan kokoh. 

Meski demikian, Kevin/Ahsan menyajikan elemen kejutan yang bisa menyulitkan Takuro/Yugo yang masih "buta" kombinasi gado-gado Indonesia. Partai ketat mungkin akan tersaji antara ganda putra pertama Indonesia vs Jepang. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun