Mohon tunggu...
Ruang Berbagi
Ruang Berbagi Mohon Tunggu... Dosen - 🌱

Menulis untuk berbagi pada yang memerlukan. Bersyukur atas dua juta tayangan di Kompasiana karena sahabat semua :)

Selanjutnya

Tutup

Financial Artikel Utama

Tidak Punya Gaji Tetap dan Rekening Bank Itu Ternyata Unik

13 Oktober 2020   11:16 Diperbarui: 14 Oktober 2020   15:08 3062
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi tak punya gaji dan rekening bank - pexels.com

Pernah jumpa seorang berpakaian biasa saja, yang sedang memotong rumput di halaman rumah seorang hartawan? Hati-hati, jangan mengira dia adalah tukang kebun. Bisa jadi, dia adalah si bos besar!

Ketujuh, orang yang mengikrarkan kaul keagamaan

Menurut KBBI V, kaul adalah "janji yang diikrarkan teguh-teguh". Dalam aneka kelompok keagamaan di dunia ini, ada banyak kaum biarawan-biarawati yang mengikrarkan sejumlah kaul.

Misalnya, kaul kemurnian (bertarak dari hubungan seksual dan perkawinan); kaul ketaatan (patuh pada pimpinan); dan kaul kemiskinan atau kesederhanaan hidup.

Saya menyoroti kaul terakhir, yakni kaul kemiskinan. Biksu lazimnya hidup bersahaja. Mengandalkan kemurahan hati umat Buddha.

kesederhanaan biksu - pexels.com
kesederhanaan biksu - pexels.com
Saya sebagai biarawan Katolik pun mengikrarkan kaul-kaul, termasuk kaul kemiskinan. Kaul ini adalah tanda penyerahan diri seutuhnya pada Tuhan demi pelayanan pada sesama yang paling memerlukan bantuan.

Dalam sejarah kekatolikan, ada cukup banyak orang kudus yang sungguh menjual warisan keluarga dan menggunakan hasilnya untuk membantu orang miskin. 

Contoh yang paling tenar adalah Santo Fransiskus dari Assisi. Anak pedagang kain di Italia itu bahkan menanggalkan pakaian mahalnya dan memilih hidup sederhana sebagai biarawan.

vocazionefrancescana.org
vocazionefrancescana.org
Biarawan dan biarawati Katolik tidak memiliki harta pribadi, juga biasanya tidak memiliki rekening pribadi. Kecuali demi kepentingan tertentu yang mendesak dengan sepengetahuan pimpinan.

Tak Punya Rekening Bank Itu Unik

Apakah mungkin di zaman ini orang hidup tanpa gaji tetap dan tanpa rekening bank (dan baik-baik saja)? Pengalaman saya membuktikan, ada keunikan saat saya tidak punya rekening bank pribadi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun