Mohon tunggu...
Riduannor
Riduannor Mohon Tunggu... Guru - Penulis

Citizen Journalism

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Cara Membuat Satu Karya dan Surat Refleksi Nilai Guru Penggerak

12 November 2022   10:22 Diperbarui: 14 November 2022   02:44 8317
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Membuat kartu ucapan terimakasih elektronik | Dokumen pribadi diolah via Canva

Perjalanan mengikuti Pendidikan calon guru penggerak (CGP) angkatan 7 sampai hari ini berjalan 21 hari. Setiap CGP mengikuti kegiatan melalui Google Meet bertatap muka secara virtual dengan fasilitator, mengerjakan tugas mandiri, berdiskusi secara virtual dalam kelompok kecil dan besar, berdiskusi secara tertulis. Dan dilanjutkan dengan refleksi dan Jurnal dwi mingguan.

Tak terasa modul satu akan selesai, dan saat ini sudah memasuki modul 1.2 mengenai peran dan nilai-nilai guru penggerak. ada 10 modul yang harus dipelajari dan dipraktikkan CGP dalam aksi nyata. 

Ada hal yang menarik dari rangkaian materi modul 1.2, yaitu membuat sebuah tugas repleksi. Dan tugas tersebut di buat dalam bentuk surat elektronik yang di share ke media sosial buat berbagi sesama CGP. 

Tujuannya memunculkan sikap positip dengan memberikan ucapan terimakasih, aspiratip dan nilai apa yang di dapatkan dari sesama CGP yang tidak kita miliki, dan alasan apa kita menganggap nilai-nilai penggerak yang dimiliki oleh teman tersebut, perlu juga kita terapkan dan lakukan dengan aksi nyata.

Merancang Pembuatan karya

 

Kartu ucapan terimakasih, apresiasi, aspiratif sesama CGP | Dokumen pribadi diolah via Canva
Kartu ucapan terimakasih, apresiasi, aspiratif sesama CGP | Dokumen pribadi diolah via Canva

Di modul 1.2 setelah mengikuti diskusi virtual dalam kelompok kecil yang terdiri dari 3-4 orang CGP. Di kegiatan ini sesama CGP merancang satu saja kegiatan yang sesuai dengan SATU peran Guru Penggerak yang kelompok pilih dalam mengkolaborasikan kekuatan nilai yang telah dimiliki oleh masing-masing rekan dalam kelompok.

Dan menyusun gambaran (rancangan) singkat kegiatan yang berbasis kekuatan nilai setiap anggota kelompok.  Satu kegiatan ini diambil dari 10 kegiatan CGP di sekolah yang telah saya tulis pada artikel sebelumnya.

Misalnya : mengambil satu kegiatan Assesor Penilaian Kinerja guru (PKG) di sekolah. Di rancangan ini nantinya di tampilkan pada kegiatan presentasi virtual antar kelompok diskusi.

Dari satu rancangan satu kegiatan tersebut, di kolaborasikan dengan nilai-nilai yang telah dimiliki sesama anggota CGP. Ada yang berperan sebagai Assesor PKG dan menjadi narasumber dan menjelaskan presentase yang di buat.

Presentasi yang dibuat bisa berbetuk infografis, peta pikiran, poster, powerpoint atau melalui video. Kita bisa memilihnya salah satu, dan di rancang untuk ditampilkan saat presentasi di sesama kelompok diskusi virtual CGP.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun