Mohon tunggu...
Biutifa
Biutifa Mohon Tunggu... -

Berbagi Informasi Seputar Kecantikan, Kesehatan, Trend Fashion dan Style Hijab

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Tips Mudah Belajar Berhijab Syar'i Untuk Tampil Lebih Cantik

14 November 2014   15:36 Diperbarui: 17 Juni 2015   17:50 9555
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sahabat Biutifa, sebagai wanita yang beragama islam, pastilah mengetahui kewajiban untuk menutup aurat. Banyaknya trend hijab saat ini, terkadang tidak memenuhi syarat syar’i yang sudah disebutkan dalam islam. Berikut ini sedikit tips menggunakan jilbab yang sesuai dengan kaidah islam, yang pastinya akan membuat penampilan kita lebih cantik.

1. Jilbab yang kita gunakan untuk menutup kepala termasuk rambut, harus tebal tidak transparan. Selain itu juga harus terurai sampai menutupi dada dan bahu. Usahakan tidak menyerupai punuk unta untuk bagian belakang jilbab.

2. Sesuaikan jilbab dengan kondisi atau acara, sebaiknya tidak menggunakan jilbab yang terlalu banyak motif sehingga menarik perhatian.

3. Pakaian yang dipakai longgar, tidak membentuk lekuk tubuh. Bisa memilih gamis terusan yang longgar, atau busana 2 potong seperti atasan dan rok.

4. Kaki adalah termasuk aurat yang harus ditutup, maka dari itu sebaiknya memakai kaos kaki.

5. Legging is a big NO. Perlu diketahui bahwa kegunaan celana legging adalah untuk inner atau dalaman saja.

Nah itu dia beberapa tips mudah untuk Anda yang ingin belajar berhijab syar'i. Jangan malu atau merasa kurang percaya diri dengan hijab syar'i. Karena hijab syar'i pun bisa membuat Anda tetap tampil stylish dan tentunya lebih cantik. Seperti beberapa muslimah yang konsisten dengan hijab syar'inya berikut ini

Oki Setiana Dewi

Fitri Aulia

14159286911842296249
14159286911842296249

Banyak yang berfikir jika berhijab syar’i itu kurang stylish dan trendy, namun pendapat itu tidak sepenuhnya benar. Anda bisa tetap tampil stylish dengan tetap bertahan dengan jilbab syar’i Anda. Kuncinya adalah dalam padu padan busana yang dikenakan, tetap memilih busana longgar dan berhijab yang menutup dada.
Lyra Virna
1415928809279413532
1415928809279413532

Dan masih banyak lagi muslimah yang tetap konsisten dengan hijab syar'i mereka. Temukan style padu padan hijab yang stylish namun tetap syar'i hanya di biutifa ;)

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun