Mohon tunggu...
SURJADI
SURJADI Mohon Tunggu... Konsultan - https://www.youtube.com/channel/UCzU4eyliNiUy1B5DxQknNWA

Indonesia, jalan2, hobi foto

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Fakta Menarik tentang Elon Musk

29 April 2022   14:23 Diperbarui: 29 April 2022   14:31 683
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Elon Musk (Sumber: Wikimedia Commons)

Elon Musk...

Saat ini merupakan orang terkaya di dunia dengan kekayaan sekitar USD 300 milyar.  Sebagai perbandingan, GDP negeri jiran Malaysia sekitar USD 337 milyar dan Singapura USD 340 milyar.  Kekayaannya dikumpulkan dari beberapa bisnis utamanya, seperti pabrik mobil listrik Tesla dan program antariksa SpaceX.

Baru-baru ini, Elon Musk kembali menjadi berita utama di dunia dengan langkahnya mengambil 100% kepemilikan medsos Twitter dengan jumlah sekitar USD42 milyar.  Beberapa minggu sebelumnya, Elon Musk mengejutkan dunia bisnis dengan langkahnya membeli sekitar 9% saham Twitter, yang membuatnya sebagai pemegang saham individual terbesar. 

Elon Musk sekarang menjadi topik pembicaraan di seluruh dunia dan bisa dipastikan semua hal-hal mengenai dirinya akan mulai dikupas habis-habisan.  

Berikut ini adalah beberapa hal menarik mengenai dirinya:


Asperger Sindrom

Elon Musk lahir di kota Pretoria, Afrika Selatan 28 Juni 1971 dengan nama lengkap Elon Reeve Musk dari pasangan Errol Musk dan Maye Musk.   Orang tuanya termasuk kaya di negaranya - ayahnya adalah seorang pengusaha dan ibunya adalah seorang model.  

Dari kecil, Elon sudah didiagnosa dengan penyakit Asperger Sindrom - kelainan yang menyebabkan Elon tidak bisa secara efektif bersosialisasi dan berkomunikasi.  Karena kelainan ini, Elon Musk mengakui kalau dia suka dikerjai waktu kecil "Jujur, masa kecil saya tidak menyenangkan", kata Elon.  

Dengan kelainan ini, susah bagi Elon untuk memahami makna-makna yang terkandung di komunikasi sosial - sesuatu yang mudah dipahami bagi orang-orang yang tidak punya kelainan Asperger. Membutuhkan waktu yang lama bagi Elon buat akhirnya belajar mengerti makna-makna tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun