Mohon tunggu...
el lazuardi
el lazuardi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menulis buku SULUH DAMAR

Tulisan lain ada di www.jurnaljasmin.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Beberapa Rekor yang Telah dan akan Dibuat Cristiano Ronaldo pada Piala Dunia 2022

6 Desember 2022   20:58 Diperbarui: 6 Desember 2022   21:13 329
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cristiano Ronaldo dalam partai Portugal vs Ghana Piala Dunia 2022. Foto : Kirill Kudryavtsev/AFP/kompas.com

Cristiano Ronaldo adalah manusia pencetak rekor. Banyak rekor telah diukirnya dalam dua dekade karir sepak bola profesionalnya. Bagaimana dengan rekornya di Piala Dunia ? Ada beberapa rekor yang telah dan akan dibuat Cristiano Ronaldo pada Piala Dunia 2022 ini ?

Mengawali Piala Dunia dalam laga Portugal melawan Ghana pada Kamis, 24 November 2022 kemarin, Ronaldo menorehkan catatan manis. Dalam pertandingan yang dimenangkan Portugal dengan skor 3-2 tersebut, Ronaldo menyumbangkan gol pertama lewat titik pinalti. Sumbangan satu gol ini menjadikan Ronaldo mencatatkan sejumlah rekor baru di gelaran Piala Dunia.

Setidaknya, ada lima rekor baru yang berhasil dibuat Ronaldo.

1. Ronaldo kini tercatat sebagai pemain yang selalu mencetak gol dalam lima kali Piala Dunia. Sejak mencetak gol ke gawang Iran pada Piala Dunia 2006 di Jerman lalu, Ronaldo tak pernah absen mencetak gol dalam setiap penyelenggaraan Piala Dunia.

Total sudah delapan gol diciptakannya sejauh ini. Yaitu, masing-masing satu gol di Piala Dunia Jerman 2006, Afrika Selatan 2010 dan Brasil 2014 serta empat gol di Piala Dunia Rusia 2018 dan satu gol di Piala Dunia Qatar 2022.

2. Tambahan penghargaan sebagai Man of The Match yang didapatnya laga melawan Ghana kemarin dulu itu menjadikan dirinya terpilih sebanyak tujuh kali untuk gelar tersebut. Ronaldo mengoleksi gelar lebih banyak dari Messi yang baru mendapatkannya sebanyak enam kali serta juga unggul dari pemain Belanda, Arjen Robben yang memperolehnya lima kali.

3. Ronaldo kini tercatat sebagai pemain termuda dan juga tertua  yang mencetak gol untuk negara masing-masing.

Pada Piala Dunia 2006 satu gol nya ke gawang Iran  membuat Ronaldo tercatat sebagai pemain termuda  yang mencetak gol untuk Portugal . Yakni di usia 21 tahin 132 hari. Sementara satu gol nya ke gawang Ghana kemarin menjadikan Ronaldo sebagai pencetak gol tertua Portugal.

4. Ronaldo tercatat sebagai pencetak gol tertua kedua Piala Dunia. Yakni di usia 37 tahun 292 hari. Sementara rekor pencetak gol tertua masih di pegang pemain Kamerun, Roger Mila pada Piala Dunia Italia 1990 yakni di usia 42 tahun 39 hari

5. Ronaldo juga menjadi pemain Eropa tertua yang mencetak gol. Dibawah Ronaldo tercatat nama pemain Swedia Gunnar Gren yang mencetak gol di usaa 37 tahun 226 hari.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun