Mohon tunggu...
Betrika Oktaresa
Betrika Oktaresa Mohon Tunggu... Administrasi - Full time husband & father. Part time auditor & editor. Half time gamer & football player

Full time husband & father. Part time auditor & editor. Half time gamer & football player

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

"The Greatest Showman", Panggung Tepat Belajar Manajemen Risiko

12 Juni 2018   09:55 Diperbarui: 12 Juni 2018   10:37 761
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi: theartsshelf.com

Risiko kegagalan tour yang disebabkan oleh kecewanya si artis terlihat sangat diperhitungkan oleh Barnum. Namun demikian, terdapat satu faktor yang kurang diantisipasi oleh Barnum yaitu adanya kedekatan personal antara Barnum dan Jenny seiring dengan intensitas pertemuan dan kerjasama mereka yang semakin solid. 

Kedekatan personal yang sebenarnya dapat berdampak positif terhadap pencapaian tujuan, yaitu kesuksesan penyelenggaraan tour yang berujung pada bertambahnya pundi-pundi kekayaan Barnum dan Jenny.

Sampai pada suatu saat, Barnum menolak ajakan Jenny untuk melangkah lebih lanjut terkait dengan kedekatan mereka. Tindakan yang dilakukan Barnum untuk tidak ingin mengkhianati cinta istri dan keluarganya merupakan tindakan etis yang dipilih oleh Barnum. 

Namun siapa sangka, justru dengan tindakan etis tersebut, Jenny kecewa, marah, dan berujung pada pembatalan kontrak kerjasama secara sepihak. Pembatalan kontrak itu mengakibatkan kerugian besar bagi Barnum.

Sebuah paradoks muncul antara melakukan tindakan etis dengan terjadinya sebuah risiko. Risiko justru terjadi sebagai akibat tindakan etis yang dilakukan. Dengan kata lain, tidak serta merta segala tindakan etis yang dilakukan selalu aman dan berkorelasi positif dalam mencegah terjadinya suatu risiko.

Sepertinya, peristiwa dilematis semacam itu seringkali tidak dapat dihindari oleh siapapun juga meski dalam bentuk lain. Dalam kondisi demikian, tampaknya diperlukan sikap berani sebagai seorang risk taking untuk dapat berdiri tegak melakukan tindakan etis.

Epilog

Akhirnya, menyaksikan film tersebut mengajarkan banyak hal kepada kepada banyak orang yang menontonnya. Selain pesan-pesan kekeluargaan, semangat pantang menyerah, dan pesan persamaan hak dalam kehidupan sosial, film ini juga memberikan sarana bagi kita untuk mempelajari hal-hal utama dalam manajemen risiko.

Berbagai alur kisah dalam film ini telah berhasil menunjukkan bahwa manajemen risiko sebenarnya bukanlah sebuah ilmu yang rumit, melainkan aplikatif. 

Meskipun demikian, aplikasi yang diterapkan dalam mengelola risiko tidak selalu dalam bingkai measurable (dapat diukur) dan predictable (dapat diprediksi). Tidak dapat juga menafikkan relasi sosial dalam masyarakat sebagai kehidupan nyata dalam berorganisasi.

Film ini juga mampu menunjukkan bahwa mengelola risiko adalah sebuah keberanian, tidak terkecuali bagi seseorang yang memiliki sikap risk averse.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun