Mohon tunggu...
Amelia BerthaZakira
Amelia BerthaZakira Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UNESA Semester 1 Jurusan Bimbingan dan Konseling

"A person needs to be pretty on the inside for them to look great on the outside."

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Memahami Adanya Perubahan dan Perkembangan pada Kurikulum

11 Juni 2022   12:57 Diperbarui: 11 Juni 2022   13:05 122
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Kurikulum yang berperan sebagai rancangan pendidikan memiliki kedudukan yang sangat penting dalam seluruh aspek kegiatan pendidikan. Kurikulum perlu dirancang dan disempurnakan untuk meningkatkan pendidikan. Mengingat zaman selalu mengalami perubahan dan perkembangan maka kurikulum juga perlu menyesuaikan dengan perkembangan yang ada. Di Indonesia telah banyak mengalami perubahan kurikulum yaitu sebanyak 12 kali pergantian kurikulum. Kemunculan kurikulum baru seringkali menimbulkan pro dan kontra diantara kalangan masyarakat. Untuk itu perlu adanya pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya perubahan dalam kurikulum.

Kurikulum merupakan bagian penting dalam pendidikan yang disusun untuk memudahkan proses berjalannya pendidikan. Kurikulum tidak diciptakan secara tiba-tiba karena terdapat konsep yang harus dirancang dan dipersiapkan sebelum diimplementasikan langsung ke dalam pendidikan. Perubahan dalam kurikulum sangat penting untuk dilakukan karena kurikulum sebagai acuan dalam pendidikan hendaknya menyesuaikan dengan perkembangan yang ada. Selain itu perubahan dalam kurikulum bertujuan untuk mengembangkan dan mencari kekurangan yang terjadi pada pelaksanaan kurikulum sebelumnya.

Dapat dipahami bahwa kurikulum sangat perlu dilakukan pembaharuan sesuai dengan kemajuan zaman dan untuk memperbaiki kekurangan pada kurikulum sebelumnya. Kurikulum yang tidak mengalami perubahan atau perkembangan maka akan berakibat pada proses pembelajaran dalam pendidikan. Dengan adanya perubahan dan perkembangan kurikulum diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun