Mohon tunggu...
Berliana Dwi Indah Permatasari
Berliana Dwi Indah Permatasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (20107030134)

Aku menikmati hidupku dan aku tahu Allah selalu bersamaku.

Selanjutnya

Tutup

Love

Jatuh Cinta Tapi tak bisa Memiliki

24 Juni 2021   07:56 Diperbarui: 24 Juni 2021   08:16 95
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Love. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Prostooleh

Saya nggak usah bikin intro panjang-panjang lah ya. Kalo anda klik artikel ini kemungkinan anda udah pernah jatuh cinta sama orang yang ujung-ujungnya nggak bisa anda milikin, iya enggak? atau bahkan jangan-jangan udah lebih dari sekali anda ngalamin? sampai sampai anda udah terlatih aja gitu sama patah hati karena gagal mendapatkan dia yang anda taksir.

Nah, kalau iya ini artikel yang tepat. Coba deh anda inget inget apa yang buat anda jatuh cinta sama dia dulu? Iya, dia yang bikin anda jatuh cinta tapi nggak bisa anda milikin. Kenapa anda jatuh cinta sama dia? Emang sih anda nggak bisa memilih untuk jatuh cinta sama siapa, mungkin ada sesuatu dari dia yang secara nggak sadar buat anda nyaman dan senang.

Anda jadi penasaran sama dia dan timbul rasa buat ingin milikin dia. Akhirnya, anda berusaha untuk kenal lebih dekat sama dia dengan satu tujuan untuk bisa memilikinya tpi nggak dapet, terus anda jadi capek aja gitu. Usaha anda kayak sia sia aja gitu, karena nggak ada tanggapan dari dia. Dia tuh belum atau bahkan nggak tertarik aja sama anda, pun kalau kalian sama sama tertarik.

Sering kali kalian nggak sadar kalo kalian nggak bisa bersama, karena hal hal lain diluar kemampuan kalian misalnya hal ini nggak jarang bikin anda jadi sedih sendiri lalu muncul pertanyaan dibenak anda kenapa sih saya harus jatuh cinta sama orang yang gak bisa saya milikin? Apa malaikat cinta memang sebegitu isengnya sama kehidupan saya?

Dari pengalaman orang disekeliling saya, saya melihat ada banyak faktor kenapa kita bisa jatuh cinta dengan orang-orang yang tidak bisa kita miliki. Lumayan beragam sih sebetulnya seperti beda agama, beda suku, atau beda apa gitu. Salah satu diantara kalian mempermasalahkan hal yang menjadi perbedaan itu atau ada masalah sendiri yaitu salah pasang standar.

Ibarat kata, budgetnya cuma cukup buat nyicil mobil murah tapi ke showroom buat beli mobil mewah. Tapi aneh juga kalau dipikir pikir udah tahu nggak bisa dapat tapi tetep ngejar, ngapain coba? Jadi gini, ada yang namanya 'Thrill Of Chase' alias sensasi pengejaran.

Saat anda suka sama seseorang, otak anda akan mengeluarkan hormon hormon yang bisa bikin anda bahagia kayak dopamine sama epinephrine. Kedua hormon inilah yang membuat anda merasakan foria lagi dan lagi ketika mengejar seseorang. Meskipun anda tahu, anda akan ditolak atau anda enggak akan dapet. Karena, memang nggak bisa bersama aja, nggak cocok aja, kayak seru aja gitu ngejarnya sampai sampai selama ngejar lupa kalau nantinya gagal bakal sakit.

Tapi kaya contoh di awal tadi ketika anda terus menerus mengejar, anda akan capek juga pada akhirnya. Sebelum anda bener bener fokus buat ngejar seorang ini dan mungkin ntar bikin diri anda capek karena kalian berdua nggak bisa bersama anda perlu pahami perasaan diri anda sendiri dulu.

Coba deh evaluasi perasaan anda dengan berdialog sama diri sendiri. Apa sih tujuan anda pacaran? Apa sih tujuan anda dapetin dia? Apakah sekedar mencari pengakuan dan evaluasi diri, sekedar buktikan sama dunia kalau anda bisa menaklukkan dia yang kata orang nggak akan bisa dapetin? udah yakin dia yang anda butuhin?

Evaluasi disini termasuk tentang kenapa sih anda ngejar dia? apa anda beneran suka, atau cuma sekedar kagum, atau sekedar pengen sombong karena anda berhak menyebut diri anda sebagai pasangannya dia, kenapa coba?

Anda bisa menggunakan waktu move on anda dengan belajar berdamai dengan situasi yang ada dan fokus ke diri anda sendiri misalnya anda cari hobi baru atau mengasah ketrampilan agar semakin berkembang. Anda juga bisa mendekatkan diri ke keluarga dan teman-teman siapa tahu bisa ngasih masukan yang baik buat anda kedepannya atau seenggaknya ngasih anda support atau pelukan hangat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Love Selengkapnya
Lihat Love Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun