Mohon tunggu...
Berliana Dwi Indah Permatasari
Berliana Dwi Indah Permatasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (20107030134)

Aku menikmati hidupku dan aku tahu Allah selalu bersamaku.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

SELF HEALING : Mengobati Luka Batin

27 Mei 2021   14:52 Diperbarui: 29 Mei 2021   19:02 734
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

hallo gais.. 

apa kabar? baik bukan? semoga baik baik aja, selalu baik luar dalem yaa hehe.. maksudnya baik dalam kesehatan jasmani maupun kesehatan mental. 

aku mau nanya deh, apa pernah dari kalian mengalami berbagai kelelahan emosional seperti perasaan sedih, perasaan trauma karena telah mengalami peristiwa yang tidak diinginkan, cemas terhadap suatu hal, putus cinta, gagal dalam meraih sesuatu, marah pada kesalahan diri sendiri, dan masih banyak masalah masalah yang lain? sebagian besar orang atau hampir semua orang pasti pernah mengalami perasaan perasaaan tersebut. banyak dari kalian yang mengalami perasaan tersebut lalu menimbulkan luka atau bahkan trauma bagi penderitanya. lalu, apakah luka atau trauma tersebut bisa sembuh dengan sendirinya?

perasaan perasaan tersebut bisa sembuh dengan melakukan self healing. yuk mari kita mengenal apa itu self healing!!?

self Healing adalah proses pemulihan yang umumnya terjadi akibat gangguan psikologis, trauma, dan semacamnya, karena adanya luka batin masa lalu yang disebabkan oleh diri sendiri atau orang lain. cara ini umumnya dilakukan ketika seseorang sedang menyimpan luka batin yang menganggu emosinya. self healing berguna untuk menyelesaikan unfinished business yang berakibat pada kelelahan seseorang. menurut ilmu psikologi, self healing adalah proses penyembuhan yang hanya melibatkan diri sendiri untuk bangkit dari penderitaan yang pernah dialami dan memulihkan diri dari luka batin. 

tujuan melakukan self healing untuk memahami diri sendiri, menerima ketidaksempurnaan, serta membentuk pikiran positif dari apa yang sudah terjadi. ketika kita berhasil melakukan self healing, kita akan menjadi individu yang lebih tegar lagi dalam menghadapi kesulitan, kegagalan, serta trauma di masa lalu. kita akan memandang masalah yang ada dalam hidup dapat memberikan pembelajaran yang tidak diajarkan oleh siapa pun, melainkan diri sendiri.

berikut cara melakukan self healing :

1. menerima diri sendiri

   permasalahan yang sering terjadi pada diri sendiri adalah kita tidak bisa menerima diri sendiri apa adanya. terkadang kita pengen menjadi orang lain. hal ini yang membuat kita menjadi lebih buruk karena berangan angan menjadi sesuatu yang tidak pasti yang tidak bakal terjadi. mulai saat ini coba luangkan waktu mu sejenak agar kita bisa menerima diri sendiri apa adanya, dengan sisi baik dan buruk nya kita, dengan kegagalan dan kesalahan kita di masa lalu. dengan begitu, kita bisa menjadi diri sendiri atau mungkin menjadi yang lebih baik lagi dengan segala kekurangan yang ada di dalam diri kita. ingat, manusia tidak ada yang sempurna semua mempunyai kelebihan dan kekurangan masing masing.

2. memaafkan diri sendiri

   kamu mungkin pernah marah, gagal, kecewa, ataupun sedih. tetapi jangan membawa perasaan emosional itu di masa depan karena tidak ada gunanya. hal itu hanya akan mencegah kamu untuk hidup bahagia. melakukan self healing dengan cara memaafkan diri sendiri bisa memberi kesempatan untuk menunjukkan kepada dunia betapa hebatnya kamu dan menerima kesempatan untuk melakukan hal hal luar biasa di hidupmu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun