Mohon tunggu...
Anjar Anastasia
Anjar Anastasia Mohon Tunggu... Penulis - ... karena menulis adalah berbagi hidup ...

saya perempuan dan senang menulis, menulis apa saja maka lebih senang disebut "penulis" daripada "novelis" berharap tulisan saya tetap boleh dinikmati masyarakat pembaca sepanjang masa FB/Youtube : Anjar Anastasia IG /Twitter : berajasenja

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Bahagia Kamu, Karunia Aku

20 Agustus 2021   08:37 Diperbarui: 20 Agustus 2021   08:39 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber dan pengolahan dokpri

Beberapa waktu ini saya mendapat banyak berita sukacita dari orang-orang terdekat.
Ada yang akan menikah, tunangan, kaul. tahbisan.
Semua berita bahagia begitu sampai di telinga.

Tapi, dengan kondisi begini, tentu saja saya nggak bisa ikut menjadi saksi hari bahagia itu.
Selain mungkin, ya karena posisi saya yang hanya seorang teman, kakak, sepupu atau bahkan umat biasa, nggak pantes lah maksa-maksa untuk bisa turut serta.

"Tapi, aku ingin dirimu hadir, Mbak..," ujar salah satu dari mereka.
"Walah... Sok, hitung dulu kapasitas boleh hadirnya berapa?"
Dia menghitung.
Sudah pas banget.
Bahkan sudah mengurangi keluarga kandung terutama yang tinggak di b kota.
"Aku masih tetap ingin Mbak hadir..." Dia masih berupaya merayu meski tahu sudah susah mau dipaksa juga.
"Ya udah... Disiarin online saja kalau begitu. Terbatas tapi aku termasuk yang diundang."
"Kurang kerasa kehadiranmu Mbak...."

Gimana ya...
Sejujurnya saya juga ingin hadir di hari bahagia mereka.
Apalagi ada yang dari awal cerita saya ikuti.
Tapi, kondisi begini, benar-benar membuat kita belajar prioritas dan iklas.

Biar semua tetap sehat, kuat, selamat.
Yang paling penting, bahagia itu nggak akan berkurang saya rasakan.
Selamat menyiapkan hari bahagia ya adik-adik, teman-teman, keponakan tersayang...
#katanjar #anj2021

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun