Mohon tunggu...
feri anto
feri anto Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menulis untuk Indonesia

Karena menulis adalah perjalanan hati dan petualangan pikiran

Selanjutnya

Tutup

Money

Interview Session, Ailesh Power: Merumuskan Masa Depan Chapter 2

15 April 2020   14:13 Diperbarui: 15 April 2020   14:13 286
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri. Ailesh Power,(Fano CEO & Founder Ailesh Power)

Q: Mungkin bisa dijelasakan Mas, secara konkret pengolahan limbahnya apa saja tadi istilahnya masih agak teknis ya...Yang lebih konkret pengolahan limbah apa aja ?

Cahaya: Yang kita olah itu ada beberapa produk, contoh yang sudah kita olah / eksekusi. Adalah dari limbah pertanian, perkebunan, sawit, pandan jadi briket batubara. 

Lalu ada juga dari pengolahan limbah domestik menjadi biogas, ada juga pengolahan minyak jelantah, dan oli bekas, jadi biodiesel. Itu yang sedang kami kembangkan.

Jadi bisa dibilang Ailesh Power sudah besar banget, tapi gak kayak korporat. Kita juga punya supply chain, maksudnya mengolah sampah dari hulu-hilir, jadi aplikasi. 

Buat penjemputan sampah, dan sekarang ini produknya, ini sedang diaplikasikan di desa Panggungharjo. Harapanya dari rumah sudah terpilah, dan outputnya ini kita bisa dimanfaatkan jadi suatu produk, seperti energi yang berguna.

Q: Bagaimana Ailesh Power dalam 5 tahun ke depan menurut Mas Fano selaku founder dan CEO?

Fano: Saya melihat AIlesh Power bukan lagi startup, tetapi sebuah perusahaan yang terus berkembang sebagai rumah inovasi bagi para pemuda dan pegiat teknologi sector EBT. Visi saya pada awalnya adalah menjadi penghubung untuk gap diantara sector akademisi dan industri.

Ailesh Power harus menjadi sebuah industri EBT yang maju, mampu berinovasi untuk kemajuan negeri, dan berdampak bagi masyarakat luas, melalui kolaborasi positif antara akademisi/peneliti dan pemerintah. 

Bentuk kemajuan negeri itu dapat dilihat dari sector EBT yang semakin berkembang dan mampu menunjang kemandirian energy bagi Indonesia. AIlesh Power harus mampu menghadirkan EBT yang lebih mudah diakses, digunakan, dan murah bagi semua orang.

Selain itu, visi lain yang saya bawa dalam AIlesh Power adalah kami juga hadir untuk menyelesaikan masalah lingkungan, produk kami harus mampu berdampak pada pengurangan emisi, limbah, maupun sampah lainnya dengan tetap membawa semangat waste-to-energy solution. 

Nyawa Ailesh Power ada pada inovasi EBT, sehingga Indonesia harus mandiri secara energi melalui terobosan dan inovasi yang dibuat oleh AIlesh Power. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun