Mohon tunggu...
Basril Tarigan
Basril Tarigan Mohon Tunggu... Tutor - Simple writer, big dreams.

Simple writer, big dreams.

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Anda (Mungkin) Belum Tahu 8 Kebiasaan Richard Branson Meraih Kesuksesan, Apa Saja?

23 April 2019   13:38 Diperbarui: 25 April 2019   06:28 299
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto : businessinsider.com

Richard Branson merupakan seorang miliarder yang sudah mulai berbisnis sejak usia muda. Perusahan yang berhasil ia dirikan antara lain Virgin Record, Virgin Hoteks, Virgin Cruises, dan Virgin Galatic.

Selain sukses sebagai pengusaha ia juga tampak selalu bahagia. Baginya meluangkan waktu untuk keluarga dan sahabat adalah yang sangat penting.

Menurutnya menciptakan keberhasil dalam hidup sangat sederhana, " Mengasihi sesama, bersyukur atas apa yang dimiliki, murah hati dan bijaksana."  dan yang tidak ketinggalan ialah, "jangan pernah menyerah, tetap berusaha sampai sukses."

Nah, berikut merupakan tips sukses dan bahagia branson, yang dapat digunakan untuk membangun kehidpan yang luar biasa.

1. Jangan mengukur kesuksesan dengan jumlah uang yang anda hasilkan

Untuk sebagian orang, jumlah uang yang mereka hasilkan merupakan patokan dari kesuksannya. namun menurut Brandon menikmati hidup dan fokus membuat keadaan sekitar menjadi lebih baik akan mendatangkan uang.

"adalah miskonsepsi yang umum bagi pengusaha menakar kesuksesan dengan jumlah uang, saya tidak pernah berbisnis untuk uang,"  ungkap Branson

Tidak menjadi masalah apa yang telah anda capai, menikmati hasil usaha anda merupakan sudah lebih dari cukup.  Sukses ialah bergerak menuju sebuah target, didalamnya ada kerja keras untuk selalu berkembang, dan hargai apa yang telah kamu miliki.

2. Fokus dengan lawan bicara (tidak main ponsel) ketika berbicara tatap muka

Seperti orang pada umumnya, Brandon juga menyukai teknologi tapi ia selalu memberi batasan, khususnya saat berbicara tatap muka ia akan fokus mendengarkan hal tersebut menjukkan sikap peduli. Ia akan selalu berusaha memperhatikan orang yang berbicara bersamanya dengan seksama.

"Saya sangat percaya melakukan sesuatu pada momennya adakah kunci keberhasilan dan kebahagiaan. Saat bersama keluarga menutup ponsel akan memberikan pangaruh terhadap hubungan." menurut branson

3. Gembira dengan apapun yang anda lakukan

Jika anda tidak gembira dalam pekerjaan maka berarti anda bekerja dengan cara yang salah. Anda harus menemukan cara untuk gembira dalam apapun yang anda  lakukan dan menghargai kehidupan. Gembira merupakan hal sangat penting  dan merupakan bagian komposisi dari kesuksesan.

4. Temukan hobi luar ruangan

Menurut Branson kunci utama kesuksesan ialah meluangkan waktu dengan melakukan hobi di luar ruangan. Misalnya, Mendaki gunung, berselancar atau sekedar berjalan di taman. "Pergilah keluar dan lihat, anda akan menemukan isnpirasi baru" kata branson

5. Impian Besar

Impian yang besar sudah pasti akan membawa anda pada pada petualangan yang menakjubkan. Branson sukses, saat usianya masih 20an mendirikan Virgin Records, sebuah industri music. 

Keberaniannya memiliki impian tidak saerta-merta mendapat dukungan dari komunitasnya. Banyak orang di komunitasnya berkata tidak ada garansi berhasil untuk usahanya. tetapi tidak ia hiraukan dan tetap melanjutkan usahanya.

Impian akan membuat anda menjadi apa. Jika tidak pernah mencoba maka tidak akan pernah tahu bisa dicapai atau tidak.

6. Belajar sepanjang waktu

Kehidupan memberikan satu pelajaran besar dari pengalaman. Dan kita dapat meluaskan cara berpikir, menambah kebijaksaan dan pengetahuan. Branson tidak pernah mengecap pendidikan di perguruan tinggi tapi ia tidak pernah berhenti belajar.

"Merupakan sangat penting untuk menyadari ketidaktahuan karena dapat keluar dari hal tersebut. Dan, jika melihat peluang jangan pernah ragu-ragu untuk mengambilnya" ungkap branson.

7. Jangan takut mencoba sesuatu yang baru

Branson tidak pernah takut  mengatakan "YA" terhadap konsep atau ide yang baru. Hal tersebutlah yang menyebabkan  Virgin group  sekarang memiliki lebih dari 200 macam perusahan. Ia selalu berusaha mendorong orang keluar dari zona nyamannya, karena dengan hal tersebutlah dapat melihat capaian maksimal.

8. Membuat kebahagiaan menjadi kebiasaan

Ambil sedikit waktu untuk menemukan hal yang membuat anda bahagia setiap hari dan pada tiap momen dapat menemukannya. Kebahagaian bukan hasil dari kesuksesan tapi dengan kebahagiaan dapat menyokong anda menadi sukses.

"Kebahagiaan ada didepan anda, anda hanya cukup mengakuinya dan merainya" kata branson. Ia juga mengatakan berhenti sejenak dan tarik nafas dalam-dalam.  Jadilah sehat dan  berada di sekeliling sahabat dan keluarga anda," kata Branson .

Sumber Bacaan

Richard Branson on the 8 rules he swears by to have a successful career and enjoyable life

Richard Branson's 8 Keys Happiness and Success

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun