Mohon tunggu...
Bambang Suwarno
Bambang Suwarno Mohon Tunggu... Pemuka Agama - Mencintai Tuhan & sesama. Salah satunya lewat untaian kata-kata.

Pendeta Gereja Baptis Indonesia - Palangkaraya Alamat Rumah: Jl. Raden Saleh III /02, Palangkaraya No. HP = 081349180040

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Doa yang Sadis?

18 Januari 2020   11:35 Diperbarui: 18 Januari 2020   11:40 279
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

***

"Dari tadi pagi, aku kok belum lihat sama sekali adikmu, Ita. Ke mana dia?" tanyanya setelah makan siang.

"Dia sudah tiga hari ini, menemani Wati di rumahnya."

"Siapa Wati itu?"

"Teman sekampusnya..."

"Ngapain di sana?"

"Kemarin itu, dia dengan banyak teman-temannya kan ikut mendemo Gubernur. Dan poskonya di rumah Wati yang besar itu..."

"Kenapa kamu ijinkan ikut demo segala, Ir? Kalau cowok sih nggak apa-apa. Tapi Ita itu, kan cewek yang ringkih fisiknya. Nanti kalau terjadi apa-apa, gimana?"

Irma pun langsung menjelaskan perihal Ita kepada ibunya. Dia tidak saja mengijinkan adiknya ikut demo. Tapi malah mendukungnya penuh. Alasan pertama, karena mereka sendiri termasuk korban banjir baru-baru ini. Karena amat dirugikan, mereka punya hak untuk menuntut pemerintah daerah dan kepala daerahnya.

Sebagai gubernur, Anies dinilai lalai, tidak antisipatif dan tidak becus dalam penanganan banjir. Sebab itu, mereka tidak saja berunjuk rasa, tapi juga telah mengajukan gugatan class action Anies Baswedan ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Kedua, karena demo masalah banjir, dinilainya bukan demo masalah politik. Seperti pilkada atau pilpres. Makanya Irma mengijinkan adiknya mengikuti kedua kegiatan itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun