Mohon tunggu...
Bambang Suwarno
Bambang Suwarno Mohon Tunggu... Pemuka Agama - Mencintai Tuhan & sesama. Salah satunya lewat untaian kata-kata.

Pendeta Gereja Baptis Indonesia - Palangkaraya Alamat Rumah: Jl. Raden Saleh III /02, Palangkaraya No. HP = 081349180040

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Menarilah Palangkarayaku!

2 Mei 2019   15:36 Diperbarui: 2 Mei 2019   15:56 233
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Demi panggilan misi suci kulabuhkan cinta dan usia di lekuk indah tubuhmu. Dua tujuh warsa sudah kumengerah keringat dan doa. Kuberkidung, kumewarta, kumengetuk pintu langit, kumerangkul jiwa-jiwa rapuh dan bimbing tunas-tunas cemerlang. Merindu birunya kasih surgawi dalam membangun komunitas putra-putri tebusan.

Semua terjelma di sehamparan mungil di atas punggungmu yang ayu. Ya di sinilah kutancap harap, iman serta kasih pada langit dan bumi. Jadi saat kau merekah menyinar gemilang, aku pun bersuka. Saat kau berlimpah sejahtera, aku pun mengecapnya. Saat kau bersimbah air mata, aku pun tersedu-sedan.

Kini kembali kau dibincang, dilirik dan dipertimbangkan. Elok wajahmu, wangi auramu, damai di sekujurmu bahkan mewahnya banyak permata yang terkandung di perutmu, mempesona para cendekia.

Jelitanya posisimu di pusat bumi. Merdekanya ribaanmu dari amuk alam dan gempa. Sejuknya toleransi dan guyubnya jalinan sosial yang terajut. Memikat raja 'tuk jadikan pura nagari.

Dikau memang elok dan seksi. Memang molek menjanji.

Bersyukurlah atas wacana mengerucut yang sebentar mewujud. Inilah kehormatan akbar dari Sang Pencipta Semesta. Inilah kepercayaan mega dari Penghulu Nagari. Yang akan terpahat dalam kesepakatan nasional.

Maka persoleklah parasmu! Rapatkan derap barisan ratusan ribu wargamu. Ikrarkan kesiapanmu menjadi kiblat Nuswantara Raya.

Menarilah Palangkarayaku! Dikaulah wajah masa depan Indonesia!

==000==

Bambang Suwarno-Palangkaraya, 02-05-2019

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun