Mohon tunggu...
Nurul Bayti
Nurul Bayti Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Money

"NgeRIBAnget" Kamu Tak akan Sanggup Menanggungnya

18 Februari 2018   12:03 Diperbarui: 18 Februari 2018   12:17 438
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dari Abu Hurairah radliallahu 'anhu dari Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Jauhilah tujuh perkara yang membinasakan". Para sahabat bertanya: "Wahai Rasulullah, apakah itu? Beliau bersabda: "Syirik kepada Allah, sihir, membunuh jiwa yang diharamkan oleh Allah kecuali dengan haq, memakan riba, makan harta anak yatim, kabur dari medan peperangan dan menuduh seorang wanita mu'min yang suci berbuat zina". (Bukhari, Bab Ramyul Muhsanat, No. 6351)

Sobat taat, perkara yang paling sering terjadi dalam muamalah (transaksi jual beli/simpan pinjam) adalah riba. Padahal secara jelas Alloh akan membinasankannya.

Kenapa masih susah orang berhijrah dari riba?

Banyak alasan manusiawi yang mungkin akan kita dengar. Bagaimana mungkin bisa nyelengi mbak, klo ga pake pinjaman bank. Ini kalau dalam kasus beli tanah, rumah, mobil dll, namun pake bank atau leasing. Ada juga alasannya, anak-anak saya banyak mbak, butuh biaya, ya satu-satunya yang memberikan solusi kongkrit ya bank. Saya butuh modal untuk usaha, bank menyiapkannya. Ini alasan manusiawi ya, akan banyak lagi yang lainnya.

Tahukah sobat, bahwa setiap tambahan (manfaat) yang diambil dalam pengembalian modal/uang/dana inilah yang dinamakan riba. Lantas alasan apalagi yang dibuat manusia berat meninggalkannya?

Masalahnya cuman satu, panggilan iman. Beratnya meninggalkan riba, karena imannya belum tergerak. Alloh belum membukakan hidayah untukNya. Hati menjadi berat, karena seringnya bermaksiat. Kok bisa? Apa riba=maksiat?

Saya katakan iya. Iya riba= maksiat. Karena hakekat maksiat adalah setiap yang melanggar perintahNya. Alloh larang riba, banyak orang tidak takut terhadapNya. Bahkan Alloh musnahkan harta riba, manusia semakin sering mengambilnya.

Dosa-dosa seperti inilah, ketika tidak segera tobat, akan serasa sulit untuk keluar darinya. Karena ketika dengan mudahnya anak adam bermaksiat, akan semakin mudah pula baginya melakukan kemaksiatan-kemaksiatan berikutnya. Naudzubillah

Saatnya hijrah sob, karena hakekat waktu, Alloh yang menggenggamnya. Setiap hari, malaikat isro'il berpatroli atas nyawa-nyawa manusia yang akan diambilNya. Apakah saya duluan, atau barangkali Anda sasaranya?_balqis aisyah azzahara

Wawallahu a'lam bish showwab

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun