Mohon tunggu...
Baban Sarbana
Baban Sarbana Mohon Tunggu... Freelancer - Social Entrepreneur

Penulis Buku "Tapak Tilas Jejak Obama", Serial Cerita Bernilai, dan Penggagas www.YatimOnline.com. www.kampungzimba.com. Personal Website: www.babansarbana.com

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Sahur Anak Yatim Bareng Bikers

17 Agustus 2012   20:30 Diperbarui: 25 Juni 2015   01:36 268
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Agak luar biasa acara di bulan Ramadhan ini.. Kebanyakan buka shaum, tapi, ada yang istimewa, ketika YatimOnline kedatangan tamu 82 Byonic Bikers; kelompok bikers yang 'tersentuh hati'-nya untuk berbagi dengan anak-anak yatim. Yang antusias tak hanya bikersnya, tapi anak-anak yatim juga menginap di YatimOnline untuk menunggu para bikers. Jam 02.00, teman-teman bikers pun datang. Suara menderu 82 motor pun tak mengganggu warga, karena sekalian untuk membangunkan sahur. Anak muda dengan baju serba hitam, mengendarai motor besar membuat saya terharu, karena tak hanya motornya yang besar, tapi hatinya lebih besar lagi, karena mau berbagi di pagi buta dengan makan sahur bersama anak-anak yatim di kaki Gunung Salak.

13452351251608432534
13452351251608432534
Para bikers pun tak hanya membawa makanan, tapi juga mainan yang masih layak pakai, pakaian, sembako dan tentu saja santunan.
13452353221301334835
13452353221301334835
Acara pun dikelola baik, mulai dengan hiburan dari anak-anak YatimOnline, hingga 'inagurasi' kepada anggota baru dari Byonic Bikers. Seru dan akrab sekali, padahal mereka hanya lesehan saja di lapangan rumput yang menjadi halaman YatimOnline.
1345235179294449913
1345235179294449913
1345235232693062838
1345235232693062838
Usai nyanyi-nyanyi bersama disambung dengan ceramah jelang sahur, maka para bikers dan anak-anak pun makan sahur bersama. Disambung dengan shalat subuh berjamaah. Dan, ini yang seru... Usai shalat subuh, para bikers dengan sukarela memboncengi anak-anak yatim untuk konvoi menuju lokasi yang indah di kaki Gunung Salak. Mungkin pengalaman sekali seumur hidup mereka naik motor gede gitu, apalagi sambil agak ngebut, karena pagi buta, jalanan masih lengang.
1345235252445356753
1345235252445356753
13452352691790909397
13452352691790909397
Alhamdulillah, Ramadhan kali ini, ada yang unik dan istimewa, kedatangan sahur bersama dengan para bikers yang baik hati dan mau berbagi.
13452353431362633898
13452353431362633898
Semoga saja apa yang para bikers lakukan berbekas di hati anak-anak yatim dan apa yang ditampilkan oleh para anak yatim juga berkesan di hati para bikers. Karena sesungguhnya, kebaikan yang kita lakukan kepada anak yatim atau siapa pun akan berbalik kepada diri kita sendiri...
1345235290316752378
1345235290316752378

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun