Mohon tunggu...
AZMI RAMDHAN MUDA RAHMAT
AZMI RAMDHAN MUDA RAHMAT Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Sepakbola dan Game

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Hasil Pertandingan BRI Liga 1: Persib Bandung Akhirnya Berhasil Meraih 3 Poin Pertama Mereka di Liga

13 Agustus 2022   19:11 Diperbarui: 13 Agustus 2022   19:43 274
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
David Da Silva Berhasil Mengantarkan Persib Bandung Raih Kemenangan Perdana di Liga (sumber foto: Instargam/Persib)

Laga antara Persib Bandung melawan PSIS Semarang yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (13/8/2022) jam 16.00 WIB. Berakhir dengan kemenangan bagi Persib Bandung dengan skor tipis 2-1.

Gol Persib Bandung dilesatkan oleh dua sepakan David Da Silva pada menit ke 25 dan 65, sementara gol balasan dari PSIS Semarang terlahir dari sepakan ciamik Taisei Marukawa pada menit ke 30. Dengan hasil ini Persib Bandung Akhirnya berhasil memutus tren negatif mereka setelah di 3 pertandingan sebelumnya tidak pernah meraih kemenangan.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Semenjak peluit babak pertama dibunyikan Persib Bandung langsung mengambil inisiatif serangan terlebih dahulu, Persib mencoba untuk melakukan beberapa penetrasi tusukan dari kedua sisi sayapnya. Disisi lain, PSIS Semarang lebih mencoba untuk menunggu dan memanfaatkan strategi counter attack yang dimotori oleh pemain mereka yaitu Taisei Marukawa.

Pada menit ke 22, Persib mendapatkan hadiah penalti setelah sebelumnya Jonathan Cantillana melakukan handsball di dalam kotak penalti. David Da Silva yang maju sebagai eksekutor pada percobaan tendangan pertamanya berhasil ditepis oleh kiper PSIS Semarang yaitu Wahyu Tri Nugroho, akan tetapi wasit justru mengulang penalti tersebut karena Wahyu Tri Nugroho terlebih dahulu dianggap melakukan pergerakan sebelum bola ditendang oleh David Da Silva.

Pada percobaan keduanya akhirnya David Da Silva tak sia-siakan lagi peluang emasnya, dia berhasil mengecoh kiper Wahyu Tri Nugroho dan merubah skor menjadi 1-0 untuk Persib Bandung.

Hanya Berselang 5 menit PSIS Semarang berhasil membalas gol dari Persib Bandung memanfaatkan kekosongan dari sisi kanan pertahanan Persib Bandung, Taisei Marukawa berhasil menggetarkan jala gawang Persib Bandung yang dijaga oleh I Made Wirawan 1-1 skor kembali imbang hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan.

Babak Kedua

Pada awal babak kedua, baik Persib Bandung maupun PSIS Semarang keduanya berinisiatif untuk mencoba mengambil alih jalannya pertandingan. Persib Bandung yang tidak ingin kembali kecolongan poin terus mencoba menciptakan gol kedua mereka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun