Mohon tunggu...
Ika Ayra
Ika Ayra Mohon Tunggu... Penulis - Penulis cerpen

Antologi cerpen: A Book with Hundred Colors of Story (jilid 1) dan Sewindu dalam Kota Cerita

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Inilah 3 Kiat Keberhasilan Pojok Baca di Sekolah

27 September 2022   07:44 Diperbarui: 27 September 2022   19:09 5116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Siswa merasa nyaman dengan kehadiran Pojok Baca| Dokumentasi pribadi

Menurut data UNESCO, masyarakat Indonesia hanya memiliki 0,001% minat untuk membaca. Atau, 1 orang saja yang termasuk rajin membaca dari jumlah 1000 orang.

Lebih mengagetkan lagi, Indonesia juga berada di peringkat ke-60 dari 61 negara; yaitu di bawah Thailand, dan di atas Botswana, negara di Afrika bagian selatan (sumber).

Meriahnya lomba Pojok Baca Sekolah

Pojok Baca Sekolah merupakan sebuah langkah untuk meningkatkan minat baca di kalangan siswa. Diawali dari lingkungan pendidikan itu sendiri, lingkungan keluarga, lalu meluas ke masyarakat.

Bagi sekolah lanjutan, kegiatan tersebut dipersiapkan oleh siswa dan wali kelas. Tetapi di tingkat Sekolah Dasar, pihak sekolah bekerja sama atau mendapat dukungan dari orang tua siswa. Seperti yang saya dan teman-teman lakukan dalam sepekan terakhir. 

Selaku pengurus paguyuban kelas, saya dan orangtua lainnya meluangkan waktu untuk ambil bagian menghias Pojok Baca semenarik mungkin. 

Membuat gambar di dinding| Dokumentasi pribadi
Membuat gambar di dinding| Dokumentasi pribadi
Terlihat sekali bagaimana orangtua siswa kelas 1 sampai kelas 6, sangat antusias memfasilitasi anak-anak mereka untuk menyukai kegiatan membaca.

Pojok Baca diharapkan dapat menarik minat siswa akan buku fisik| Dokumentasi pribadi
Pojok Baca diharapkan dapat menarik minat siswa akan buku fisik| Dokumentasi pribadi
Tidak jarang ide dan konsep menghias Pojok Baca, datang dari wali kelas dan mendapat sambutan (respon) yang sangat baik. Salah satunya yang membuat saya tertarik adalah Ibu Kasuma Sari, S.Pd yang melontarkan ide kepada orangtua siswa di kelas 5B. 

Dipilihlah rumpun bambu untuk dilukis di dinding. Bilah bambu pula yang melengkapi properti untuk menyajikan suasana asri dan nyaman di sana.

Konsep bambu untuk menghias Pojok Baca| Dokumentasi pribadi
Konsep bambu untuk menghias Pojok Baca| Dokumentasi pribadi

Pojok Baca juga menampilkan hasil kreasi dan belajar siswa. Diharapkan dengan langkah demikian dapat memacu lagi semangat siswa dalam menimba ilmu di sekolah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun