Mohon tunggu...
Avi Tiara Oki Herawati
Avi Tiara Oki Herawati Mohon Tunggu... Mahasiswa - Sedang Mencari Kesibukan

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga 21107030123

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

5 Mindset Pembangkit Semangat Hidup

25 Mei 2022   10:52 Diperbarui: 25 Mei 2022   10:55 3246
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
pict by : diadona.id

Selama kita masih hidup, jangan pernah berharap kita bisa tenang sepanjang hari. Ada beberapa sisi kehidupan yang harus kita pahami. Yang pertana, Kita harus sabar tentang adanya kesedihan dan yang kedua kita harus sadar tentang adanya kebahagiaan. Yang menjadi bagian tersulit dalam hidup adalah ketika kita mencoba untuk mempertahankan kondisi kita. Kondisi yang di mana kita selalu ceria, bahagia dan senang.

Dalam kesempatan ini saya akan membagikan beberapa mindset positif yang akan memotivasi hidup anda. Berikut ini adalah 5 mindset positif pembangkit motivasi hidup.

Yang pertama, keterbatasan anda itu hanya sebatas imajinasi. Kebanyakan orang yang mengatakan dirinya tidak bisa, sebenarnya bukan karena mereka benar-benar tidak bisa, terkadang mereka memang bisa namun ada beberapa penyakit yang menghinggapinya. Pertama mereka malas berusaha, yang kedua mereka menolak perubahan karena sudah merasa nyaman dengan kondisi yang seperti ini, yang ketiga sudah pernah mencoba namun tidak bisa dan terbayang-bayang akan kegagalan seperti yang ada di masa lalu, dan sudah jelas semua itu yang bersumber dari pikiran kita sendiri.

Kegagalan yang ada di dalam diri kita sebenarnya hanya sebatas imajinasi dan belum tentu akan kebenarannya. Selama kita belum mencoba dengan maksimal, maka tidak ada yang pernah tahu akan sebatas kemampuan kita. Jadi untuk untuk itu mulailah membiasakan diri dan bertindak.

Kedua, dorong diri Anda karena tidak ada orang lain yang akan melakukannya untuk anda. Tidak bisa dipungkiri seseorang hanya menganggap penting bagi dirinya sendiri. Mereka hanya peduli dengan diri mereka sendiri. Pernahkah anda berdiskusi atau berbicara dengan teman Anda cobalah perhatikan mereka pasti lebih fokus pada dirinya sendiri dibandingkan orang lain. Misalkan menceritakan dirinya sendiri dan melebih-lebihkan berharap juga anda akan menjadi pendengar setianya. Karena setiap orang ingin didengar dan setiap orang juga butuh pengakuan. Namun jangan pernah berharap lebih kepada orang lain karena berharap lebih itu tidak selamanya indah.

Ayolah anda tidak mengganggukan diri Anda kepada orang lain, berharap dorongan dari orang lain, sementara mereka saja tergantung butuh dorongan dari orang lain juga. Mulailah untuk mandiri dari sekarang dan berusahalah mempertanggungjawabkan apa yang sudah dimulai.

Ketiga, terkadang ucapan "nanti" bisa menjadi "tidak pernah". Ada kebiasaan yang kurang baik namun sering dilakukan oleh banyak orang. Kebiasaan Apa itu? Selalu berkata nanti, nanti, dan nanti, tak jarang kita temukan kata nanti bisa menimbulkan sikap lupa pada diri kita dan menjadi tidak akan pernah dilakukan sama sekali. Banyak menunda juga akan menambah beban hidup. Mulai sekarang berusahalah untuk segera memulai, aktifkan sikap positif segera memulai sebab itu akan menjadikan hidup anda lebih ringan dan bahagia dari sebelumnya.

Keempat, jangan pernah berhenti saat lelah, berhentilah saat sudah selesai. Pernahkah Anda mendengar kata bijak yang berbunyi "selama anda masih berjalan Anda belum dikatakan gagal".  kata bijak itu tepat sekali bagi kita yang sering mengalami masalah dalam proses melangkah dan meraih apa yang kita inginkan.

Ini kita sering merasa salah, mencoba ini salah, mencoba itu salah. Maka selama kita tetap melakukannya tanpa henti kita pun belum dikatakan gagal. Berusaha kerjakan lagi, lagi, dan lagi. Berhentilah ketika anda sudah menggapainya dan jangan berhenti atau putus asa ketika anda lelah karena itu membuat impian tidak akan tercapai.

Yang Kelima, terkadang kita diuji bukan untuk menunjukkan kelemahan kita namun untuk menemukan seberapa besar kekuatan dalam diri kita. Jangan pernah berpikir bahwa masalah hanya akan menunjukkan kelemahan Anda. Tahukah Anda, ternyata semua orang sukses di luar sana juga menentukan kelebihannya terkadang pada saat mereka pada titik terendah. Mereka menemukan peluang di saat kondisinya sedang sulit atau diuji. Sehingga keadaan sulit itulah yang akan membuat mereka memaksa dirinya untuk mampu melakukan yang sebelumnya tidak pernah akan terpikirkan dan akan berusaha sekuat mungkin.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun