Mohon tunggu...
Gde Anugrah Raditya
Gde Anugrah Raditya Mohon Tunggu... Guru - CERITA

CERITA

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kebersihan Kelasku

14 Februari 2019   09:55 Diperbarui: 14 Februari 2019   10:24 18
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Halo gaes, aku mau ceritain tentang kebersihan kelasku di SMP Labschool Jakarta sekarang ini, mudah-mudah dapat dimengerti ya!

Pertama, kelasku bernama 7D, kelas 7D berada di lantai 1 di area SMP dekat perbatasan dengan SDN Rawamangun 12 Pagi, lokasinya tepat berada di sebelah tangga SMP di bagian tenggara di samping kantin Labschool, disebelah kelasku ada kelas 7C dan 7E. Nah, sudah tau ciri-cirinya? Sekarang kita akan langsung ke main topic kita hari ini yakni kebersihan kelasku.

Dari pandangan ku, kelasku memang tidak terlalu bersih, karena siswa dan penggunanya tidak terlalu peduli terhadap sampah yang biasanya tercecer di kolong meja dan ubin, dan ubinnya pun terlihat kumuh dan penuh sol sepatu jika tidak dibersihkan

Setiap hari senin sampai jum'at ada yang melaksanakan piket biasanya di laksanakan oleh 6 orang/hari, para piket melaksanakan kebersihan seperti menghapus papan, menyapu lantai, mengepel lantai, merapikan meja siswa dan guru, menaikkan kursi, dan menata rapi peralatan kelas. Aku, Personally, aku melaksanakan piket pada hari Jum'at, biasanya piket dilaksanakan pada sore hari, tetapi jika keadaan kelas sangat kotor, guru akan memanggil pasukan piket yang bertugas pada hari itu dan memungut sampah yang berserakan.

Sebagai siswa di kelas ini, aku merasa biasa saja, tetapi ada banyak guru yang mengkritik keadaan dan pastinya menyuruh kami ber-bersih dan merapikan meja yang berantakan.

Saat istirahat, kami biasanya melakukan makan di kelas, dan biasanya, ada soto, atau timun yang mencemar kelas dibagian belakang, jadi pel adalah penyelamat kita, atau pramubakti lantai 1, hehe, memang kelasku ini sedikit jorok, tapi kami semua sadar dan malu, tetapi tidak tahu kenapa kami masih melakukannya, mungkin karena sudah terbiasa kali ya?

Dan itu sajalah dariku hari ini, memang konyol, tapi topik ini adalah topik yang lumayan serius dalam pembentukan masa depan kami, karena jika kami tidak bersih pada usia kecil, kami juga akan tidak bersih saat besar. Terima kasih, salam Kompasiana teman-teman!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun