Mohon tunggu...
ASBNews
ASBNews Mohon Tunggu... Buruh - A Sports Blog News

alfandi83.ay@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

MU Dapat Penalti Saat Laga Berakhir, Kok Bisa?

26 September 2020   22:49 Diperbarui: 26 September 2020   22:53 136
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gol penalti dramatis Bruno Fernandes di akhir laga (sumber: Instagram.com/manchesterunited)

Kemenangan perdana MU musim ini di warnai dengan keputusan kontroversial wasit di akhir laga. Ya, MU mendapatkan hadiah penalti setelah pluit panjang tanda pertandingan berakhir karena wasit kembali mereview VAR. MU menang 2-3 atas tuan rumah Brighton.

Eksekusi penalti Bruno Fernandes bawa kebahagian bagi pemain dan para pendukung Setan Merah. Pemain tim nasional Portugal itu kini telah terlibat dalam 17 gol di 16 penampilannya bersama MU (9 gol dan 8 assist).

Kok bisa MU mendapatkan hadiah penalti kontrovesial meski wasit telah meniup pluit berakhirnya pertandingan? Apakah ada regulasinya?

Ya, MU mendapatkan penalti karena adanya insiden handsball sebelum wasit meniupkan pluit akhir pada menit 98 yang membuat VAR bisa meninjau kembali insiden tersebut.

Dalam regulasi, pertandingan bisa dilanjutkan kembali jika ada review dari VAR, meskipun wasit telah meniup peluitnya tanda pertandingan berakhir.

Ini yang perlu diketahui bersama, menurut regulasi IFAB atau Dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional, "Tidak ada batasan untuk meninjau kembali suatu insiden karena akurasi keputusan lebih penting daripada kecepatan".

Jadi, itulah alasannya bahwa tidak ada batasan untuk mereview kembali suatu insiden meskipun tanda pertandingan sudah berakhir.

Hasil dramatis ini berawal dari gol penyeimbang yang diciptakan pemain Brighton, March pada menit 95 yang tampaknya akan menjadi hasil akhir pada laga ini.

Namun di menit 98 MU mendapatkan tendangan penjuru yang di ambil Bruno Fernandes dengan mengirimkan bola yang cantik ke dalam kotak penalti Brighton.

Harry Maguire menyambut dengan sundulan yang diarahkan dengan keras dan mengenai tangan salah satu pemain Brighton namun wasit tak mengindahkannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun