Mohon tunggu...
ARIF ROHMAN SALEH
ARIF ROHMAN SALEH Mohon Tunggu... Guru - SSM

Menyenangi Kata Kesepian dan Gaduh

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kelebihan Timnas Garuda yang Ditakuti Lawan

10 Juni 2022   10:51 Diperbarui: 10 Juni 2022   10:53 1309
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemain dan Offisial Timnas Garuda menyapa penonton di Stadion Jaber Al-Ahmad, Kuwait. Sumber: twitter.com/PSSI

Minggu, 12 Juni 2022 pukul 02.15 WIB, Timnas Indonesia akan kembali bertanding. Bertempat di Stadion Jaber Al-Ahmad, akankah Garuda Muda dapat menekuk The Chivalrous? Menarik ditunggu dan ditonton.

Kemenangan tipis 2-1 Timnas Indonesia atas tuan rumah Timnas Kuwait (Rabu, 8 Juni 2022) membuktikan ketajaman para pemain Indonesia. Bukti tak terbantahkan dan membalikkan prediksi yang ada.

Ketajaman para pemain Timnas Indonesia sudah ditunjukkan dalam gelaran AFF Suzuki Cup 2020. Tergabung di Grub B, Timnas Indonesia berhasil mengemas 13 gol. Namun sayang, kebobolan 4 gol.

Rachmat Irianto, Asnawi Mangkualam, Irfan Jaya, Witan Sulaeman, Pratama Arhan, Elkan Baggott, dan Ricky Kambuaya mencatatkan nama di papan skor. Membuktikan skuat yang diusung di Kualifikasi AFC Asian Cup 2023 mampu menceploskan bola ke gawang lawan dari berbagai lini.

Ricky Kambuaya, Pratama Arhan, dan Terens Puhiri menorehkan namanya saat FIFA a Matchday melawan Timor Leste, Januari 2022. Membuktikan superioritas Timnas Indonesia dengan memasukkan 7 gol dan kemasukan hanya 1 gol.

Marc Klok dan Rachmat Irianto saat menghadapi tuan rumah Kuwait di Kualifikasi AFC Asian Cup 2023 (Rabu, 8 Juni 2022), berhasil membungkam gemuruh dukungan tuan rumah di Stadion Jaber Al-Ahmad. Membalikkan prediksi banyak pihak yang lebih mengunggulkan tuan rumah Kuwait.

Kemampuan pemain semua lini mencetak gol inilah yang ditakuti lawan. Apalagi, gempuran lini serang saat merangsek begitu cepat mengalirkan bola ke pertahanan lawan dan menceploskan bola dari pemain yang tak terkira ke gawang lawan.

Alhasil, lawan yang yakin menang dan prediksi terkadang dibuat terdiam. Bahkan memuji kemampuan Timnas Indonesia dengan ciri khas kemenangan dengan skor meyakinkan.

Tentu Timnas Yordania dan lawan lainnya paham betul kelebihan Timnas Indonesia. Mereka berusaha menyusun taktik meredam agresivitas semua lini saat bergerak menyerang. Lantas melihat celah kelemahan di titik pertahanan Timnas Indonesia.

Menarik ditunggu dan ditonton saat Timnas Indonesia bentrok dengan Timnas Yordania (Minggu, 12 Juni 2022 pukul 02.15 WIB). Di atas kertas, Timnas Yordania lebih superioritas. Tetapi, bola itu bundar dan Timnas Indonesia terbukti mampu membungkam tuan rumah (Timnas Kuwait) yang lebih diunggulkan segalanya.

Selamat berjuang Timnas Indonesia. Bravo Garuda. Buat kami bangga dan kembali tersenyum bahagia.  

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun