Mohon tunggu...
ARIF ROHMAN SALEH
ARIF ROHMAN SALEH Mohon Tunggu... Guru - SSM

Menyenangi Kata Kesepian dan Gaduh

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Pada Sebuah Lagu

25 Desember 2020   20:10 Diperbarui: 25 Desember 2020   22:54 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Lagu Cinta dan Kerinduan. Sumber Gambar : Gerd Altmann on Pixabay.com

Aroma bunga, masih menghimpun catatan. Tentang bayang senja, yang masih menyungging senyuman. Menjelma kenyataan, bahwa hidup penuh kenangan. Sementara saung dan taman, masih menyediakan tempat. Untuk kita membuka dan melipat ruang rindu. Waktu itu.

Dan riuh berderu, membincangkan tawa kita. Ada cemburu, dari awan dan hujan yang berkolaborasi di luar sana. Kita sejenak saling pandang, dan kembali melanjutkan tawa. Sebab kita yakin, bahwa hujan kali ini, menebalkan kerinduan yang datang dari berbagai penjuru.

Lalu, lagu itu menelusup ke relung hati. Entah dari mana asalnya. Melukis bahagia dan keindahan tak terbayangkan. Namun, mata meneguhkan keyakinan, tentang rasa yang sama, pada sebuah lagu. Dan kita, kekal di keheningan masa. Apakah kau rasa juga? ...    

Arrohsa, 25 Desember 2020

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun