Mohon tunggu...
Arnold Adoe
Arnold Adoe Mohon Tunggu... Lainnya - Tukang Kayu Setengah Hati

Menikmati Bola, Politik dan Sesekali Wisata

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Menilai 3 Aksi Ronaldo Kwateh, Pengganti Dedik Setiawan Saat Lawan Timor Leste

2 Februari 2022   11:10 Diperbarui: 2 Februari 2022   11:16 658
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ronaldo juga lincah  bergerak dari sisi sayap. Mengingatkan saya akan striker Arsenal yang baru pindah ke Barcelona, Pierre Aubameyang. Auba dikenal fasih bergerak dari sektor sayap, dan juga piawai sebagai penyerang tengah. Hanya butuh jam terbang.

Laga bertajuk FIFA Matchday sudah rampung dimainkan oleh Timnas Indonesia. Timor Leste sebagai lawan,  secara mutlak berhasil dikalahkan. Di laga pertama Ricky Kambuaya dkk, unggul 4-1, dan di laga kedua menang dengan skor 3-0 dengan dominasi hampir sepanjang pertandingan.

Penikmat bola seperti saya, sudah tahu bahwa skuad Garuda pasti akan menang, karena di atas kertas atau berdasarkan data, Indonesia bisa disebut digdaya atas timnas Timor Leste. Dalam sekian pertemuan sebelumnya Indonesia tak pernah kalah, dan menang secara meyakinkan.

Sebenarnya, ada hal lain yang menarik perhatian saya di dua laga ini, yakni keinginan untuk melihat koreksi yang dibuat coach Shin Tae-yong terhadap beberapa titik yang terlihat kurang maksimal di Piala AFF lalu. Salah satu yang menjadi sorotan adalah posisi striker.

Di laga Piala AFF kemarin, dalam skema 4-3-3 yang diusung Shin Tae-yong, titik penyerang tengah, menjadi titik yang dapat disebut paling lemah.

Di AFF kemarin, bahkan terlihat dalam satu laga, Shin Tae-yong sampai melakukan dua pergantian pemain, karena merasa tidak puas atas penampilan Dedik Setiawan, Ezra Walian, Hanis Saghara dan KH Yudo.

Di laga pertama melawan Timor Leste, Shin Tae-yong masih mempercayai Dedik Setiawan, dan menurut pengamatan saya, belum ada improvement berarti.

Di laga kedua, dari menit awal, bahkan lebih dari 75 menit, Shin Tae-yong memainkan wonderkid, Ronaldo Joybera Kwateh sebagai penyerang tengah.

Sebuah opsi yang sepertinya diambil Tae-yong karena belum ada pemain yang benar-benar klop di posisi tersebut dan persiapan menuju Piala AFF U-23 mendatang, nampaknya Ronaldo diharapkan akan menjadi pengisi tetap posisi tersebut.

Bagaimana penampilan pemain berusia 17 tahun ini di laga tersebut? Saya kira Ronaldo tampil cukup baik.

Ada 3 deskripsi aksi Ronaldo yang ingin saya paparkan, dan sedikit membandingkan dengan penampilan Dedik Setiawan di laga pertama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun