Mohon tunggu...
Armanusa Nabila
Armanusa Nabila Mohon Tunggu... Mahasiswa - Sukses Terus

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Kesadaran terhadap Penggunaan Media Sosial TikTok di Saat Pandemi

1 Desember 2021   05:09 Diperbarui: 1 Desember 2021   05:24 398
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Maraknya penyebaran virus corona covid-19 telah menyebabkan terjadinya perubahan sosial di masyarakat yang salah satunya didukung dengan teknologi komunikasi. Masyarakat dituntut bisa dan terbiasa atas segala perubahan yang terjadi semenjak pandemi. Perubahan terjadi seperti pada cara berkomunikasi, cara berpikir, dan cara berperilaku manusia. 

Teknologi saat ini sudah berkembang demikian pesat sehingga kita bisa tetap terhubung tanpa fisik berada di dalam ruangan atau tempat yang sama. Hal ini diungkapkan Ketua Tim Teknis Tanggap Covid-19 WHO, Dr Maria Van Kerkhove, seperti dikutip dari CTV News. 

Kita tetap bisa bersosialisasi melalui berbagai media di era globalisasi yang menuntut kecanggihan komunikasi digital untuk tetap berinteraksi sosial. Media-media yang tersedia dapat dimanfaatkan sebagai media pemasaran, media interaksi, media pembelajaran. 

Generasi digital native merupakan istilah yang digunakan untuk orang-orang yang terlahir di era teknologi digital. Digital native (warga digital) lebih banyak 'belajar' dari media digital. 

Selain itu, mereka dituntut untuk turut serta mengikuti perkembangan dunia digital dari berbagai segi kehidupan untuk mempermudah segala aktifitas sesuai zaman. 

Contohnya adalah penggunaan e-money, e- wallet, e-mail, media sosial, dan belajar daring. Karakteristik dari generasi digital native yakni multitasking, cenderung ingin informasi secara cepat, cenderung lebih mudah memahami gambar dibanding teks, lebih suka mempelajari sesuatu yang bersifat aktif dan interaktif melalui kegiatan nyata. 

Harapan bahwa teknologi adalah bagian dari hidupnya merupakan bagian yang paling menonjol. Saat pandemi, kebanyakan dari kita lebih sering memegang ponsel atau handphone sebagai hiburan semata. 

Penggunaan media sosial seperti Instagram, Facebook, Twitter, Youtube dan jenis media sosial lainnya, setiap hari  semakin bertambah jumlah penggunanya. Mengingat, dengan cara yang relatif mudah, setiap orang dapat menggunakan ponsel pintar mereka untuk mencari suatu informasi di media sosial dan internet. 

Dengan munculnya media sosial telah melihat banyak sekali perubahan dalam teknologi informasi dan komunikasi. Media sosial telah memainkan peranan kunci dalam transformasi ini. Dalam kurun waktu satu dekade lebih, dampak media sosial telah berubah , dari menjadi hiburan yang menghibur, menjadi bagian yang terintegrasi penuh dari hampir setiap aspek kehidupan sehari -hari bagi banyak orang.

Fenomena pada saat ini munculnya Aplikasi yang sudah banyak pengunduhnya, yaitu Aplikasi Tiktok. Aplikasi Tiktok adalah salah satu aplikasi jejaring sosial dan platform music video dari negara Tiongkok yang pertamakali diluncurkan pada bulan September tahun 2016 oleh Zhang Yiming, pendiri aplikasi Toutiao. 

Menurut data AppAnnie pada tahun 2019 sudah 625 juta pengguna aktif diseluruh dunia. Munculnya pandemi Covid-19 yang sedang mewabah didunia, Tiktok meningkat hingga 2 miliar pengguna. Jumlah  nya melebihi total user yang mengunduhan aplikasi Instagram, 1,5 miliar secara global. (katadata.co.id). 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun