Mohon tunggu...
Aris DaniSaputro
Aris DaniSaputro Mohon Tunggu... Lainnya - Pribadi

Saya seorang Blogger.Hobby Saya membaca dan menulis artikel.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mengenal Likuiditas dan Betapa Pentingnya untuk Perusahaan

7 Januari 2021   12:17 Diperbarui: 7 Januari 2021   12:23 126
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Likuiditas adalah kemampuan suatu perusahaan yang berkewajiban dalam melunasi hutang jangka pendek dengan harta lancar.Hutang jangka pendek yang meliputi hutang pajak,hutang dividen,hutang usaha dan lain-lain.Likuidas memiliki peran penting di dalam suatu perusahaan.Dengan mengetahui likuiditas suatu perusahaan dapat mengetahui seberapa lama akan bertahan dalam membiayai kegiatan operasional bisnis.

Suatu perusahaan umumnya memiliki kewajiban yang harus dipenuhi yaitu likuiditas badan usaha Sehingga likuiditas ini memiliki fungsi seperti,


* Sebagai alat untuk mengantisipasi kebutuhan dana darurat,
* Dapat membantu manajemen dalam memeriksa efisiensi modal kerja
* Memudahkan nasabah(lembaga keuangan) yang sekiranya menarik dana,
* Membantu manajemen dalam memeriksa efisiensi modal kerja,
* Sebagai alat pemicu perusahaan dalam upaya perbaikan kinerja,
* Mengukur kemampuan perusahaan dalam membayar kewajiban jangka pendek.
* Dasar acuan tingkat fleksibilitas suatu perusahaan dalam mendapatkan persetujuan investasi atau usaha lain yang menguntungkan.

Sedangkan manfaat dari dilakukan likuiditas yang diterima perusahaan seperti kepercayaan dari pihak internal maupun eksternal.Contoh dari kepercayaan internal yaitu ketika tingkat likuiditas baik maka gaji karyawan akan dibayar sesuai waktu yang telah disepakati bersama.Tetapi jika tanpa memperhatikan likuiditas,kemungkinan pembayaran gaji karyawan akan molor atau diundur.Ini jelas akan mengganggu kinerja karyawan dan berakibat pada perkembangan bisnis.Sedangkan dari kepercayaan eksternal yaitu oleh supplier, investor,pinjaman modal dari bank dan lain-lain.Jika likuditas perusahaan baik maka pihak eksternal akan mempercayai perusahaan.

Sedangkan selanjutnya likuiditas mempunyai tiga komponen yaitu

* Resiliensi adalah kecepatan perubahan harga menuju harga efisien setelah berlangsungnya ketidakstabilan harga,
* Kerapatan adalah gap yang terjadi antara harga normal suatu barang dengan harga yang disetujui,
* Kedalaman adalah volume barang yang dijual dan dibeli pada tingkat harga tertentu.

Secara umum tingkat likuiditas suatu perusahaan biasanya ditunjukkan dalam angka-angka tertentu diantaranya angka rasio kas,angka rasio lancar dan angka rasio cepat.Dimana jika semakin tinggi tingkat likuiditas perusahaan,maka semakin tinggi juga kinerja perusahaan tersebut.Selain itu perusahaan dengan tingkat likuiditas tinggi mempunyai peluang lebih bagus dalam mendapatkan support berbagai pihak mulai dari kreditur,lembaga keuangan dan pemasok.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun