Mohon tunggu...
Ari Budiyanti
Ari Budiyanti Mohon Tunggu... Guru - Lehrerin

Sudah menulis 2.750 artikel berbagai kategori (Fiksiana yang terbanyak) hingga 26-02-2024 dengan 2.142 highlight, 17 headline, dan 105.962 poin. Menulis di Kompasiana sejak 1 Desember 2018. Nomine Best in Fiction 2023. Masuk Kategori Kompasianer Teraktif di Kaleidoskop Kompasiana selama 4 periode: 2019, 2020, 2021, dan 2022. Salah satu tulisan masuk kategori Artikel Pilihan Terfavorit 2023. Salam literasi 💖 Just love writing 💖

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Hati Nurani Pergi ke Mana

28 Maret 2021   11:38 Diperbarui: 28 Maret 2021   11:42 259
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto: istockphoto.com

Perihal berita terbaru yang kudengar
Betapa menyedihkan dan memprihatinkan
Mengapa terjadi lagi di Makassar
Ketenangan beribadah tergoncangkan

Ledakan bom bunuh diri
Depan gereja katedral tertua di sana
Di kala ibadah Minggu Palma
Mengapa kembali tersiar duka nyeri

Itu pedih
Itu perih
Meresahkan
Menggelisahkan

Doaku dari kejauhan
Untuk warga di sana
Agar ada ketenangan
Dalam hati sesama

Rangkaian ibadah jelang Paskah bersama
Harapan dan doa dalam kedamaian
Bagi kita semua di mana pun berada
Kiranya selalu ada penjagaan keselamatan

Semoga setiap hati nurani terjaga
Dalam beningnya kepedulian
Pada sesama dalam toleransi atas keberagaman
Yang seharusnya menjadi pemersatu bangsa

Doa untuk negeri tercinta
Doa untuk Makassar
Doa untuk kita semua
Semoga kedamaian dan persatuan semakin mekar

....


Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
28 Maret 2021

Artikel ke 1437

Turut berduka dan prihatin dengan peristiwa bom bunuh diri di depan pintu masuk gereja Katedral di Makassar.
Sumber berita:  Kompas.com

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun