Mohon tunggu...
Ari Budiyanti
Ari Budiyanti Mohon Tunggu... Guru - Lehrerin

Sudah menulis 2.750 artikel berbagai kategori (Fiksiana yang terbanyak) hingga 26-02-2024 dengan 2.142 highlight, 17 headline, dan 105.962 poin. Menulis di Kompasiana sejak 1 Desember 2018. Nomine Best in Fiction 2023. Masuk Kategori Kompasianer Teraktif di Kaleidoskop Kompasiana selama 4 periode: 2019, 2020, 2021, dan 2022. Salah satu tulisan masuk kategori Artikel Pilihan Terfavorit 2023. Salam literasi 💖 Just love writing 💖

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Buku-buku di Sekitarku

29 Januari 2021   16:50 Diperbarui: 29 Januari 2021   16:54 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto: Facebook page Travel and Books

Aku terhanyut oleh kisah yang terajut
Dalam tarian jemari para penulis cerita itu
Aku lupa kalau sudah kuhabiskan waktu
Sampai panggilan mama membuatku terkejut

Waktu seolah hanya milikku sendiri
Saat buku-buku itu mengelilingi
Lembar demi lembar yang kucermati
Seolah tak pernah ingin kuakhiri

Ketika lantunan indah nyanyian para peri
Dalam dongeng yang membuat anganku melambung
Terkadang ingin ku menjadi bagian kisah bersambung
Yang selalu kunantikan hadir tokoh-tokoh pemberani

Atau tawaku yang coba kutahan agar tak meledak di sana
Mengingat rembulan dan bintang telah mengintip di angkasa
Tak mau aku membangunkan keluarga
Mereka terlelap dalam bahagia

Maka pikirku senja ini aku ingin kembali membaca
Buku baru hadiah papa
Aku tahu mereka juga gembira
Melihat sukacitaku berteman koleksi buku cerita

Mama dan papa adalah teladanku
Sehingga aku menjadi kutu buku
Bahkan teman-teman merasa ikut senang
Saat ku berkisah tentang buku-buku dan para pengarang

Kawan, apakah kau pun senang membaca buku?
....

Written by Ari Budiyanti
#PuisiHatiAriBudiyanti
29 Januari 2021

Artikel ke 1306

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun