Mohon tunggu...
Arga Sukma Bhagaskara
Arga Sukma Bhagaskara Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Mahasiswa

"tidak ada yang bisa menangkap kalian karena membaca." Mermain Man & Barnacle Boy.

Selanjutnya

Tutup

Music

Budi Doremi Mengguncang UNISMA Bekasi

26 November 2019   18:10 Diperbarui: 26 November 2019   18:23 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Siapa yang tak kenal penyanyi yang satu ini, Budi Doremi yang hadir di dunia musik Indonesia dengan lagu pertamanya yang berjudul Do Re Mi sempat menghebohkan dunia musik di Indonesia. 

Penyanyi kelahiran Serang, Banten ini sudah berkecimpung di dunia musik Indonesia selama 8 tahun. Karya -- karya yang terkenal seperti lagu Doremi dan 123456 ini mengangkat namanya menjadi musisi yang cukup sukses di Indonesia.

Ia kerap di panggil ke berbagai acara festival dan event musik di berbagai daerah. Musisi yang mempunyai ciri khas mahir menggunakan alat musik Ukulele ini menjadi senjata utamanya untuk menarik perhatian pendengar. 

Dengan campuran lirik yang unik di tambah lantunan Ukulele yang mempunyai suara unik Budi Doremi dapat menghasilkan sebuah lagu yang kala itu berbeda dengan musisi lainnya.

Minggu, 24 November 2019 ia di undang ke salah satu acara festival di kampus UNISMA 45 Bekasi, yang bertajuk Ekonomi Festival. Pada acara ini Budi Doremi membawakan beberapa lagu unggulannya seperti Do Re Me, 123456 dan Tolong...Budi Doremi membawakan lagu dengan diiringi gitar andalannya, serentak menyihir para pengunjung yang datang di acara Ekonomi Festival.

Antusias pengunjung tak hanya dari mahasiswa yang ada di UNISMA Bekasi namun juga ada pengunjung yang berasal dari luar kampus UNISMA Bekasi. "Tadinya kami tidak menyangka kalo akan seramai ini, tadinya kami mengira hanya mahasiswa -- mahasiswa UNISMA saja yang akan datang, namun semua di luar dugaan dan sukses," Kata Wina sebagai ketua pelaksana dari Ekonomi Festival.

dok.pribadi
dok.pribadi
Budi Doremi di datangkan sebagai bintang tamu utama sebagai puncak dari acara Ekonomi Festival tersebut, di datangkan dengan harga yang tidak murah Budi Doremi di nilai berhasil menjadi daya tarik dari acara yang di adakan oleh mahasiswa Ekonomi tersebut. Banyak sekali penggemar terutama di daerah Bekasi yang menyempatkan hadir hanya untuk melihat penampilan dari Budi Doremi.

"Kemarin suasananya rame banget ya, dan banyak juga para penggemar perempuannya pada teriak -- teriak gitu manggil Budi Doreminya, seru deh," Kata salah satu pengunjung yang sempat hadir di acara Ekonomi Festival kemarin. Di tempat berbeda juga kami menemukan pengunjung yang memang khusus datang untuk melihat Budi Doremi, "Iya saya kebetulan tinggal di Bekasi pas denger ada Budi Doremi Di UNISMA saya datang kesini."

dok.pribadi
dok.pribadi
Acaranya Ekonomi Festival adalah acara yang di buat oleh Mahasiswa Ekonomi dari UNISMA yang bertemakan Ekonomi Kreatif, dengan moto yaitu be the first, be creative, be unik. 

Acara yang di selenggarakan selama tiga hari yaitu di mulai pada hari Jumat hingga Minggu ini berhasil menjadi pionir sebagai keberhasilan Mahasiswa Ekonomi dalam menggabungkan beberapa kompetensi menjadi sebuah acara yang memiliki nilai kreatif.

Acara Ekonomi Festival tidak hanya menghadirkan panggung musik saja namun ada juga lomba - lomba yang mengasah kreativitas anak muda. Adapun lomba yang di selenggarakan yaitu seperti Karya Tulis Ilmiah, Futsal, Cerdas Cermat Ekonomi, Marawis, Turnamen Basket, Lomba Puisi, Lomba Tari dan Lomba Vokal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun