Mohon tunggu...
Ardika Risqi Samudra
Ardika Risqi Samudra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Mercu Buana

saya memiliki topik konten seputar dunia olahraga, musik, dan game

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Sosialisasi Penggunaan TikTok yang Baik dan Benar pada Siswa/Siswi MA An-najah

6 Desember 2022   11:40 Diperbarui: 6 Desember 2022   11:53 284
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto siswa/siswi MA An-Najah (Dokpri)

Jakarta, 11 November 2022 - Mahasiswa Universitas Mercu Buana melakukan Sosisalisasi kepada Siswa/Siswi Madrasah Aliyah An-Najah yang terletak di kota Jakarta selatan. Sosialisasi tersebut merupakan sebuah program yang dibentuk dari mata kuliah mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) yaitu "Kuliah Peduli Negeri" sebagai salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat.

Dalam programnya, Mahasiswa tersebut memilih sebuah kegiatan berupa "Sosialisasi" dengan target audiens Siswa/Siswi Madrasah Aliyah An-Najah. Kegiatan sosialisasinya sendiri, Mahasiswa FIKOM UMB mengangkat tema literasi digital khususnya dalam penggunaan media sosial Tik-Tok secara baik dan benar. 

Kegiatan Sosialisasi Penggunaan Tik-Tok yang Baik dan Benar Pada Siswa/Siswi MA An-Najah yang terletak di Jl. Ciledug Raya No.10, RW.1, Petukangan Utara, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12260 dilakukan pada 12 November 2022. Kegiatan tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat kepada anak-anak muda khususnya siswa/siswi An-Najah.

Alasan terbesar mereka mengangkat tema tersebut adalah karena mereka menyadari bahwa masih banyak anak-anak muda khususnya siswa/siswi SMA yang tidak menyadari pentingnya menggunakan media sosial yang baik dan benar dalam hal ini Tik-Tok. Masih banyak anak muda di luar sana yang tidak mengetahui dampak seperti apa yang akan terjadi jika media sosial digunakan secara negative. 

Maka dari itu, materi yang disampaikan oleh Mahasiswa UMB menjelaskan dari dasar, membahas hal-hal apa yang akan terjadi jika sebuah media sosial digunakan secara negative, dilanjut dengan manfaat-manfaat yang akan terjadi jika sebuah media sosial bisa dimanfaatkan secara baik dan benar.

Kedepannya, Mahasiwa FIKOM Universitas Mercu Buana memiliki harapan bahwa ini bukan terakhir kalinya mereka dapat mengabdi kepada masyarakat. Bahwa ini merupakan sebuah langkah awal bagi mereka untuk terus dapat memeberikan aksi nyata kepada masyarakat Indonesia dengan menciptakan kegiatan Sosialisasi sebagai salah satu media untuk dapat membawa manfaat kepada anak-anak muda Indonesia.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun