Mohon tunggu...
Citra Lestari
Citra Lestari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia

Arsitektur UPI

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Penggunaan Poster sebagai Media Edukasi Masyarakat dan Pembelajaran Daring dalam Upaya Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19

6 Agustus 2021   09:27 Diperbarui: 6 Agustus 2021   09:41 389
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tasikmalaya, Jawa Barat -- Sudah berlangsung lebih dari 1 tahun sejak pandemi virus corona mulai menyebar ke wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia sejak awal bulan Maret 2020. Setiap masyarakat terus berusaha dan berjuang untuk menjalani kehidupan sehari harinya dengan menerapkan protokol Kesehatan serta pola hidup bersih dan sehat. Begitupun dengan kebijakan social distancing dan physical distancing (menjaga jarak fisik) yang dapat meminimalisir dan memperlambat laju persebaran virus corona (COVID19) di tengah masyarakat.

Pengetahuan dan pemahaman tentang virus corona juga menjadi sangat penting untuk disampaikan kepada semua jenjang usia mulai dari orang dewasa hingga anak anak. Pemberian pemahaman mengenai kondisi yang saat ini dialami oleh warga dunia dengan adanya Virus Corona bukanlah untuk menakut-nakuti sang anak, melainkan membuat anak tetap terhubung dengan dunia sekitar sehingga ia bisa berkontribusi untuk dirinya maupun lingkungan sekitar.

Diperlukan langkah yang tepat dalam memberikan edukasi untuk anak anak usia lebih muda seperti jenjang sekolah dasar agar anak mudah memahami dan mempraktikkan apa yang seharusnya dilakukan pada masa pandemic covid19 seperti sekarang ini. Dibutuhkan media pembelajaran yang mampu menarik perhatian dan minat anak dalam menambah pengetahuannya mengenai viruscorona ini, seperti halnya melalui poster. Poster merupakan salah satu media pembelajaran yang terdiri dari warna, gambar, grafis dan tulisan yang bisa digunakan guru sebagai alat untuk menjelaskan, memahami dan mengekspresikan suatu konsep, ide, opini, gagasan maupun pesan-pesan yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan.   

Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi

Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi

Pemahaman dasar dan latar belakang yang terjadi mengenai virus corona menjadi langkah awal sebagai tahap pengenalan virus corona pada anak. Poster yang disampaikan berisikan tentang penjelasan apa itu virus corona, apa itu covid19, dan bagaimana cara pencegahan penyebaran covid-19 ini. Setelah anak mengetahui hal-hal apa yang harus dilakukan, kemudian diberikan poster yang dapat menggambarkan cara-cara yang tepat dalam melakukan pencegahannya, mulai dari langkah mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, cara memakai masker yang benar, serta etika batuk dan bersin. Poster mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir dibuat dengan animasi bergerak, sehingga anak akan lebih mudah memahami dan bisa mempraktikannya. Diharapkan dengan poster poster edukasi yang dibuat demikian dapat lebih mudah diikuti anak. Selain itu anak juga dapat mengetahui manfaat dari kegiatan -- kegiatan tersebut untuk dirinya dan menjadi bekal bagi anak untuk melindungi dirinya sendiri dari virus corona.

Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi
Dok. pribadi

Untuk orang dewasa, memberikan edukasi mengenai virus corona melalui poster diharapkan dapat membuatnya terhindar dari resiko kecemasan akan tertular. Poster yang disampaikan yaitu mengenai tips tips yang dapat dilakukan selama pandemic dalam upaya penanggulangan covid19, seperti bagaimana cara aman berbelanja, dan bagaimana mendampingi anak belajar di rumah. Poster -- poster tersebut dibagikan secara daring melalui sosial media. Selain itu juga terdapat banner yang dibuat untuk ditempatkan di lingkungan masyarakat sebagai edukasi mengenai covid19 dan anjuran untuk melakukan pola hidup bersih dan sehat dalam pencegahan penyebaran virus corona.

Dok. pribadi
Dok. pribadi

Bimbingan dari orang dewasa menjadi sangat penting bagi anak -- anak mengenai bagaimana bereaksi terhadap peristiwa yang membuat stress. Kecemasan anak -- anak dapat meningkat jika orang tua terlalu khawatir. Sehingga orang tua harus meyakinkan anak -- anak bahwa petugas Kesehatan dan sekolah sedang sama sama bekerja keras untuk memastikan bahwa orang orang di seluruh negeri tetap sehat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun