Mohon tunggu...
Annisa Sofi Afifah
Annisa Sofi Afifah Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa semester akhir di Universitas Pendidikan Indonesia

tertarik pada Film-making

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Belajar Berdampak bersama Kampus Mengajar Batch 3 di SDN 179 Sarijadi

29 Januari 2023   23:47 Diperbarui: 29 Januari 2023   23:45 474
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kampus mengajar merupakan program milik Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) dimana mengusung tema merdeka belajar, kampus mengajar. Kampus Mengajar adalah salah satu dari program Kampus Merdeka yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Di program Kampus Mengajar Angkatan 3, mahasiswa ditempatkan di sekolah dasar dan sekolah menengah pertama di seluruh Indonesia dan membantu proses belajar mengajar di sekolah yang tertinggal. 

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi

Kampus Mengajar Angkatan 3 Tahun 2022 berfokus pada peningkatan kemampuan literasi dan numerasi pada pendidikan dasar. Konteks ini semakin kuat mengingat kondisi literasi dan numerasi Indonesia yang masih rendah seiring upaya peningkatan literasi dan numerasi sebagai salah satu agenda prioritas nasional. Program Kampus Mengajar membuka ruang bagi mahasiswa untuk bisa mendarmabaktikan kecakapan serta ilmu pengetahuan mereka dalam membantu siswa SD dan SMP tersebut. Program ini juga memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengaktualisasikan passion, semangat, dan keinginan mahasiswa. Selain itu, mahasiswa diharapkan menjadi inspirasi bagi para siswa SD dan SMP untuk memperluas cita-cita serta wawasan mereka. Dalam hal ini, secara tidak langsung akan terjadi peningkatan capaian standar pendidikan bagi anak-anak SD dan SMP, yang semula capaian pendidikan minimal hanya sampai jenjang pendidikan menengah berubah menjadi jenjang perguruan tinggi. 

Proses pembelajaran di SDN 179 Sarijadi dilakukan secara luar jaringan (luring) mengikuti protokol kesehatan. Kegiatan belajar dilakukan per-sesi. Sesi pertama : 50% dari jumlah tiap kelas Sesi kedua : 50% dari jumlah sisa Situasi pembelajaran di SDN 179 Sarijadi berlangsung secara kondusif. Sesi 1 hadir pada pukul 08.00-10.00, lalu dilanjut Sesi 2 hadir pukul 10.30- 13.00. Siswa membantu piket dan membersihkan ruangan kelasnya masing-masing. SDN 179 Sarijadi merupakan sekolah dasar yang berada di Jl. Sarimanis Blok 17, Sarijadi, Kec. Sukasari, Kota Bandung. Sekolah ini berada di tengah kota yang memudahkan akses transportasi untuk menuju sekolah. Letak sekolah ini berada pada komplek perumahan, sehingga pembelajaran di kelas terasa nyaman. Sebagian besar siswa SDN 179 Sarijadi adalah penduduk setempat. Jadi, siswa cukup berjalan kaki untuk pergi ke sekolah.

Dalam empat bulan rencana kegiatan dilakukan cukup sistematis, mendampingi sekolah dengan membantu guru dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran, adaptasi teknologi serta membantu dalam hal administrasi.

Kegiatan pembelajaran meliputi

  1. Perencanaan Kegiatan.

Perencanaan program ini berkaitan dengan komunikasi bersama pihak sekolah sebelum nantinya rencana program benar-benar dijalankan. Tujuannya adalah agar tidak terjadi salah komunikasi dan kegiatan berjalan baik sesuai yang diharapkan. Rencana program dan kegiatan yang telah kami laksanakan pada SDN 179 Sarijadi yaitu selain kegiatan belajar mengajar, Administrasi sekolah dan Adaptasi teknologi saya juga merencanakan serta melaksanakan Program Kelas Tambahan "Literasi & Numerasi" dan Program-program sekolah lainnya.

  1. Membantu menyiapkan media pembelajaran.

Dalam hal ini mahasiswa peserta Kampus Mengajar semaksimal mungkin membantu proses pembelajaran dan memberikan alternatif media yang akan digunakan sebagai peningkatan motivasi belajar siswa di SDN 179 Sarijadi. Meningkatkan minat belajar siswa dengan cara menerapkan pembelajaran kreatif dengan cara membuat video kreatif, menggunakan alat bantu pembelajaran, membuat lagu yang berhubungan dengan pembelajaran dan melakukan pembelajaran dengan santai.

  1. Mengajar

Mahasiswa Kampus Mengajar 3 mengikuti kegiatan belajar mengajar bersama wali kelas sesuai dengan bagian kelas yang ditentukan. Saya pribadi mendapati kelas 5 diantaranya 5A, 5B, dan 5C.

Adapun saya ikut merasakan semua kelas yang ada di SDN 179 Sarijadi. Yang saya lakukan diantaranya ialah mendampingi guru dalam proses kegiatan belajar mengajar dan menggantikan guru yang tidak bisa hadir untuk membantu mengajar, dan membimbing siswa/i ABK.

  1. Sharing Session (Kendala-solusi yang mungkin terjadi selama pembelajaran)

Kegiatan ini dilakukan antara mahasiswa peserta Kampus Mengajar dan pihak sekolah. Dilaksanakan satu minggu satu kali bersamaan dengan rapat evaluasi. Tujuannya melihat keberhasilan dan mengevaluasi kegiatan yang terlaksana selama satu minggu berlangsung.

  1. Kelas Tambahan : Les Literasi Numerasi

Kegiatan ini untuk mendukung tujuan awal kampus mengajar adalah menyetarakan pendidikan dan pentingnya pendidikan literasi dan numerasi. Kegiatan ini dijalankan diluar jam sekolah dan secara khusus membantu literasi numerasi siswa SDN 179 Sarijadi. Program Kelas Tambahan "Literasi & Numerasi" Membantu meningkatkan Literasi dan Numerasi dengan menciptakan kelas tambahan yang dimana di luar jam pembelajaran yang dilaksanakan oleh siswa/I kelas bawah (1-3) maupun kelas atas (4-5) yang memiliki Literasi dan Numerasi yang tertinggal (kurang). Melakukan test Literasi dan Numerasi dengan memberikan soal soal yang berkaitan dengan pembelajaran kelas tambahan yang telah diberikan.

  1. Evaluasi Program.

Evaluasi tiap-tiap program bertujuan agar dapat mengevaluasi program selama kegiatan berlangsung dan mencatat hal-hal apa saja yang membutuhkan perbaikan-perbaikan untuk diterapkan pada kegiatan selanjutnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun