Mohon tunggu...
Anisa Deasty Malela
Anisa Deasty Malela Mohon Tunggu... Wiraswasta - Blogger yang aktif menulis dan menyukai banyak kegiatan positif

Danone Blogger Academy Batch 1 |Lifestyle| Content Writer | 085781068275 | anisa_dee007@yahoo.co.id

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

7 Tips Hangatkan Kebersamaan dalam Keluarga

14 Maret 2018   11:44 Diperbarui: 14 Maret 2018   11:55 848
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kehangatan dan Keceriaan Keluarga bersama anak saya

Keceriaan dan kehangatan di dalam keluarga harus selalu di jaga dan juga ditumbuhkan agar keharmonisan dapat tercipta dan membekas di hati anak-anak, sehingga mereka juga bisa tumbuh menjadi pribadi yang hangat dan ceria.

Mungkin akan mudah menciptakan kehangatan keluarga saat memiliki anggota keluarga yang lengkap dengan adanya ayah, ibu dan anak-anak, ketika kelengkapan itu baru sebatas impian seorang ibu yang harus berjuang menggantikan peran ayah di dalam keluarga akan terasa sedikit sulit untuk melakukannya.

Waktu 24 jam sehari terasa sangat singkat, bahkan kurang untuk mengurus rumah, menemani anak, dan bekerja mencari penghasilan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Apa saja yang saya lakukan untuk bisa menciptakan kehangatan di dalam keluarga?

1.Komunikasi Yang Baik

Anak memang sangat membutuhkan sosok orangtua yang lengkap dalam hidupnya, ini penting dalam perkembangan psikologis anak. Namun saat sosok ayah hilang, yang harus kita lakukan adalah berusaha menjelaskan kepada anak dengan komunikasi yang baik, yang sesuai dengan tingkat usianya.

2. Beri Contoh Yang Baik

Jangan pernah memberi contoh yang kurang baik, bagaimanapun anak seperti spons yang mampu menyerap setiap tingkah laku dan kebiasaan orangtuanya. Saat kita memberi contoh perilaku yang baik, anak akan terbiasa dan menjadikan hal baik adalah kebiasaan yang harus mereka lakukan.

3. Bersikap Jujur

Jangan pernah mengajarkan anak untuk berbohong, selalu biasakan untuk berkata jujur meskipun itu menyakitkan. Hal ini saya lakukan agar anak terbiasa untuk selalu berperilaku jujur dan mengetahui konsekuensi apa yang akan di dapat kalau berkata bohong.

4. Melibatkan Anak di Kegiatan Rumah

Mengajak anak untuk ikut membersihkan rumah, ikut dalam kegiatan memasak sejak dini akan membuat anak lebih bertanggung jawab dan menyukai kegiatan tersebut. Apalagi anak saya laki-laki, kalau saya biasakan untuk ongkang-ongkang kaki saat melihat pekerjaan rumah dikerjakan oleh ibunya, bisa menjadi masalah besar nantinya. Anak laki-laki sekarang juga banyak kok yang menjadi chef handal, ini berawal dari minatnya memasak sejak kecil.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun