Mohon tunggu...
anggraini nadiarta
anggraini nadiarta Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Menjadi Pribadi Mandiri

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Covid-19 dan Era New Normal

23 Februari 2021   20:30 Diperbarui: 23 Februari 2021   20:36 354
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Pandemi Covid-19 merupakan peristiwa menyebarnya penyakit Corona Virus Disease 2019. Wabah Covid-19 pertama kali dideteksi di Kota Wuhan, provinsi Hubei, Tiongkok pada tanggal 1 Desember 2019. Kasus positif Covid-19 di Indonesia pertama kali dideteksi pada tanggal 2 maret 2020 yang terkonfirmasi tertular dari seorang warga Negara Jepang. Virus Corona dapa ditemukan pada manusia dan hewan. Virus ini menyebar dari manusia ke manusia melalui tetesan cairan dari mulut dan hidung orang yang terinfeksi sedang batuk dan bersin, mirip dengan cara penularan penyakit flu.

Akibat pandemi covid-19 pemerintah Indonesia melakukan banyak kebijakan seperti mengeluarkan himbauan sosial distancing. Hal ini tentu membuat kegiatan yang harusnya dilakukan diluar ruangan menjadi kurang efektif. Contohnya kegiatan sekolah yang biasa nya bisa dipantau langsung oleh guru sekarang hanya dilakukan dirumah tanpa bisa dipantau oleh guru, bahkan ada anak yang tidak mengerti sama sekali tentang apa yang diajar kan gurunya melalui daring tersebut, sehingga ketika ada ujian sang anak tidak tau harus menjawab apa. Pandemi Covid-19 ini membuat kita semakin bergantung pada teknologi contohnya saja ketika kita hendak membeli makanan kita tidak harus keluar untuk membeli makanan namun kita bisa memesannya melalui pesan antar dari aplikasi di gadget kita. Mengerjakan tugas pun sudah melalui media elektronik dan jarang menggunakan kertas sebagai medianya. Kebijakan pemerintah ini memberikan dampak yang sangat besar bagi masyarakat.

Meskipun di era informasi digital ini kita sudah cukup terbiasa dengan komunikasi secara daring ini, tetap saja sebagai makhluk sosial, ada tuntutan untuk bertemu dan berinteraksi secara langsung dalam jarak yang dekat.

Sektor Sosial Ekonomi

Pandemi Covid-19 ini juga membuat pertumbuhan ekonomi di Indonesia mengalami penurunan, hal ini dapat dilihat dari meningkatnya jumlah PHK karyawan, banyaknya pengangguran, dan kemiskinan. Penurunan pertumbuhan perekonomian tentu saja menjadi dampak yang begitu besar, hal ini dikarenakan masyarakat dari kalangan bawah kesulitan mencari pekerjaan baru dan sulit untuk mendapatkan alat pencegahan Covid-19 seperti handsanitizer dan masker sehingga masyarakat dari kalangan bawah rentan terjangkit virus yang mematikan itu, hal itu terjadi akibat dari melonjaknya harga masker enam kali lipat dari harga awal ecerannya. Masyarakat yang berada digaris kemiskinan bahkan sebelum adanya pandemi Covid-19 yang mayoritas bekerja pada sector pertanian dan pelayanan tradisional, diperkirakan menjadi sector yang paling menderita dan kehilangan banyak pekerja akibat pandemic ini. Akibatnya anak dari masyarakat yang hilang penghasilannya ini mendapat asupan gizi yang kurang dan berkurangnya akses kesehatan untuk hal-hal diluar covid-19. Namun pemerintah sedang mengupayakan agar masyarakat dari kalangan bawah mendapat kesejahteraan sosial dan penanganan yang sama dengan kalangan menengah atau kalangan atas.

Sektor Pendidikan

Akibat pandemi Covid-19 ini kegiatan belajar mengajar terpaksa harus dilakukan dalam jarak jauh. Akan tetapi, banyak pihak yang masih belum siap untuk melaksanakan pembelajaran jarak jauh atau yang dikenal dengan sebutan daring ini. Hal ini terjadi karena terbatasnya kemampuan masyarakat, banyak masyarakat yang belum memiliki perangkat yang menunjang kegiatan pembelajaran jarak jauh tersebut. Tentu saja permasalahan ini menimbulkan kecemasan dan kekhawatiran yang mendalam. Pandemi ini berpeluang untuk mengancam kualitas pendidikan. Hal ini jelas akan menyebabkan jangka panjang yang dapat mempengaruhi masa depan pendidikan negeri ini.

Pandemi corona juga dapat membuat motivasi siswa untuk belajar menurun. Terkadang juga kerena beban tugas yang diberikan selama belajar online terlalu berat, yang mana tugas yang diberikan terkadang tidak seimbang dengan pemahaman materi yang didapatkan. Dampak pandemi dalam sektor pendidikan juga memiliki banyak keluhan salah satunya keluhan karena sarana dan prasarana yang tidak dapat menunjang belajar online. Keluhan tidak ada jaringan internet karena wilayah pedalaman atau keterbatasan biaya dalam membeli kuota internet.

Dampak yang ditimbulkan pandemi Covid-19 memang perlu menjadi perhatian bersama agar tidak mengganggu lalulintas pendidikan negeri ini. Dampak ini akan semakin mengancam apabila langkah yang diambil tidak optimal sehingga bisa menyebabkan penurunan kualitas pendidikan. Mengatasi ancaman ini, kita perlu bersinergi dalam rangka tetap fokus dalam mengambil langkah yang terbaik guna mengamankan keberlangsungan dunia pendidikan dimasa yang akan datang.

Masyarakat berperan penting dalam memutuskan persebaran Covid-19 di Tanah Air. Kedisiplinan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan selama beraktivitas di masa Era New Normal akan membantu kita semua dalam mencegah penyebaran Covid-19. Sikap disiplin dalam mematihu protokol kesehatan ini merupakan bentuk kesadaran dan kepedulian kita pada sesama. Mulai dari kedisiplinan masyarakat dalam menjaga diri dan kesadaran untuk menjaga keselamatan bersama menjadi tumpuan pencegahan penularan wabah ini. Masyarakat dituntut untuk mengubah kebiasaan lama dengan kebiasaan baru dengan mematuhi protokol kesehatan secara ketat, hal ini diharap kan bisa memutus mata rantai penularan virus.

Meskipun pandemi Covid-19 belum berakhir namun kita dituntut harus bisa beradaptasi di Era New Normal ini, dengan tetap menjaga kesehatan tubuh dan mental ditengah pandemi covid-19 ini. Alhasil, saat ini sudah banyak aktivitas yang hamper sepenuhnya berjalan seperti biasa. Namun tetap saja ada tantangan yang harus dihadapi salah satunya yaitu tetap menerapkan pola hidup sehat. Pola hidup sehat seperti apakah yang harus kita lakukan di Era New Normal ini?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun