Mohon tunggu...
Yuga Andirama
Yuga Andirama Mohon Tunggu... Freelancer - Humanis

Gemar membaca dan menulis puisi

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Marselino Ferdinan, Akankah Mematah Kutukan?

5 Januari 2023   01:50 Diperbarui: 5 Januari 2023   01:50 490
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan selebrasi seusai mencetak gol (Sumber: Kompas.com/Suci Rahayu)

Gelandang timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, tampil impresif dalam gelaran Piala AFF 2022. Marsel (panggilan akrabnya) tidak menyiakan kepercayaan Shin Tae-yong yang memberinya waktu bermain saat melawat ke Stadium Rizal Memorial, Manila, Senin (02/01/2023). 

Bermain sejak menit awal, Marselino Ferdinan berhasil membuktikan kemampuannya dengan mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-43 ketika Indonesia sukses menaklukkan Filipina dengan skor 1-2. Setelah sukses memperdaya sisi pertahanan lawan bersama Saddil Ramdani, Marsel melepaskan sepakan indah hingga bola bersarang di dalam gawang Filipina yang dikawal oleh Anthony Pinthus.  

Sebagai pemain muda, Marselino Ferdinan, sejauh ini masih menunjukkan perfoma positif.

Baca juga: Badai Semalam

Berdasarkan rangkuman statistik lapangbola.com, Marselino Ferdinan telah mencatatkan 50 umpan sukses dalam 3 penampilannya bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Marsel selalu berhasil melepaskan setidaknya 1 tembakan yang mengancam gawang lawan dalam rentang 80 menit waktu bermainnya. Dia juga telah mengoleksi 1 gol dan 1 umpan yang berbuah gol sepanjang penyelenggaraan turnamen.

Keputusan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk mengikutsertakan Marselino Ferdinan dalam kejuaraan Piala AFF 2022 tampaknya tidak sia-sia. Sepanjang gelaran turnamen, Marsel memiliki nilai rapor penampilan yang menjanjikan. Dia tampil baik dan konsisten dengan mendapatkan nilai 8.12 saat menghadapi Kamboja dengan total umpan sukses sebanyak 28 kali dan mendapat nilai 7.0 ketika melawan Filipina dengan 21 umpan sukses, 1 gol, serta 1 pelanggaran.

Meskipun baru berusia 18 tahun, Marselino Ferdinan dapat dikatakan telah menjelma sebagai pemain kunci dalam kebutuhan strategi sang Pelatih. Kehadirannya di lini tengah timnas Indonesia cukup penting. Kreativitas dan umpan-umpannya sangat dibutuhkan. Bahkan, Marsel sering kali tampil sebagai pembeda bagi timnas Indonesia ketika lini serang tim mengalami kebuntuan.

Dilansir dari kompas.com, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, tidak terkejut dengan performa impresif Marselino Ferdinan bersama timnas Indonesia. Ia mengungkapkan bahwa pemain muda berusia 18 tahun tersebut telah diberkahi kemampuan dan kualitas di atas rata-rata pemain seusianya.

"Dia pemain muda yang bertalenta, usia baru 18 tahun tapi sudah mampu di level senior," ujarnya kepada Kompas.com.

Melihat data dan statistik Marselino Ferdinan sepanjang gelaran turnamen, tentunya tidak berlebihan jika dia telah menjadi harapan bagi para pendukung setia timnas Indonesia.

Di usianya yang masih sangat muda, Marselino Ferdinan menjelma menjadi idola baru. Marsel, bahkan baru memperoleh identitas kependudukannya. Namun, visi dan gaya bermainnya yang tenang telah mencuri hati para pendukung timnas. Dia mulai diharapkan sebagai pematah kutukan timnas Indonesia di Piala AFF.

Akan tetapi, penting untuk diketahui bahwa perjuangan timnas Indonesia dalam meraih juara terbilang berat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun