Mohon tunggu...
AmYu Sulistyo
AmYu Sulistyo Mohon Tunggu... Mahasiswa -

@amyu12 || Ambar Sulistyo Ayu || Seorang Calon Perencana yang Real akan merealisasikan rencana membuat Kota Impian dunia || T.PWK Undip 2012 || Project taker

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Account Official LINE Abu-abu Masih Abal-abal

15 Juli 2015   18:16 Diperbarui: 15 Juli 2015   18:16 1564
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sebenarnya Fitur Account Official yang disediakan Line saat ini secara lumayan bebas menjadikan lahan kreativitas pengguna line makin luas, banyak orang dapat membagi manfaat dan kreativitas yang dibuatnya, selain itu sebuah komunitas juga dapat tertampung dengan adanya Account Official Line, komparasinya seperti like page yang ada di Facebook.

Namun terkadang apakah isinya dapat dipertanggung jawabkan? saya rasa belum sepenuhnya. Saya menambahkan Akun Official Sad Story yang terkadang isinya tentang motivasi, kisah sedih, dan berbagai macam mengenai kesedihan dan motivasi untuk merubahnya menjadi positif. Tapi saya merasa jika apa yang barusan dia share merupakan pembodohan.

Sebenarnya ini penilaian pribadi karena saya emosi dengan apa yang dishare official account abu-abu tersebut hari ini.

 Tulisan tersebut di awali dengan Pic AKU SAYANG IBU<3 saya yakin isinya bagus, namun apa yang dia tulis “12 Hal ini Pasti Kamu Rindukan dari Ibumu Saat Jauh dari Rumah”

 

Yang saya pikirkan adalah??? HAH? 12, apa saja ya? Saya merasa tidak hanya 12, bahkan bilangan yang ada itu tidak terbilang. Tak ada angka lagi yang dapat mewakili hal tersebut. Jujur saya merasa baik judul maupun isinya cemen, menurutku itu hanya tulisan dari anak yang baru ketemu ibunya kemarin sore. Ga lama2 berpisah dari rumah. Sementara yang saya rasakan sudah bukan lagi rindu kemarin sore, tapi rindu yang menahun dan akut.

 

“12 Hal Ini Pasti Kamu Rindukan dari Ibumu Saat Jauh dari Rumah

 Ibu adalah merupakan salah satu orang terbaik dalam hidupmu. Teman serta kekasih akan berjalan masuk dan keluar dari kehidupan di waktu yang tak ditentukan, tapi ibumu akan tetap berada di sana. Tak peduli ke manapun kamu pergi, ibumu akan selalu ada.

 Bahkan, dia adalah sosok yang menjanjikan dan memberimu kepercayaan diri untuk pergi jauh dari rumah demi mengejar impian dan memperluas wawasanmu.

Dan ngaku deh, kamu pasti nggak bisa nggak merindukannya saat berada jauh dari rumah.

Berikut adalah beberapa hal-hal akrab yang pasti dirindukan dari ibumu saat kamu jauh darinya.

(Di bawah ini hanya poinnya, mungkin lengkapnya bisa lihat official accountnya sendiri)

  1. Masakannya (yang nggak bisa ditiru oleh orang lain). 🍴

  2. Nasihat yang selalu tepat sasaran. 💬

  3. Pelukannya. 😆

  4. Pelarian.

  5. Persahabatannya. 👭

  6. Gosipnya.

  7. Traktirannya 😂

  8. Tawanya.

  9. Hal-hal kecil yang dilakukannya.

  10. Omelannya.

  11. Panggilan sayang.

  12. Sesi curhat.

bener ga ?

mana nih yg syg ibu ?

Like & Share

 

Iya sih, semuanya bener, tapi apa Cuma 12 ini yang akan kamu rindukan dari seorang ibu? Apakah ketika ibumu telah Allah jauhkan dari rumahmu bertahun-tahun engkau akan merasakan kerinduan hanya dari 12 hal itu? Tidak kan?

Apakah kamu tidak rindu dengan wawasannya, kreatifitasnya, sopan santunnya, pembawaannya, kewibawaannya, bakatnya, semangatnya, dan lain sebagainya.

Selain itu Yang paling parah adalah kata-kata Gosipnya, traktirannya. Tunggu, ibu bukan bergosip, Ibu pasti bercerita apa yang perlu kita tahu, bukan Malah Gosip/bergunjing dengan kita. Meskipun itu misalnya sebuah aib pasti ibu menyelipkan pembelajaran, misalnya kita tidak boleh meniru si fulan yang diceritakan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun