Lihat ke Halaman Asli

Zida Sinata Milati

Freelancer, Content Creator, Writer

Review Grand Shining Hotel (2024), Flashback dengan Drama W tapi Versi Sederhana

Diperbarui: 20 Februari 2024   10:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Salah satu adegan Ah Young | Dok. mydramalist.com

Bagaimana jadinya jika setiap orang diberikan kesempatan setidaknya sekali untuk bisa masuk ke dalam dunia novel, tentu dari kita akan berebut untuk menjadi tokoh yang kita idolakan, yang hidupnya terkesan damai dan penuh dengan kebahagiaan.

Namun bagaimana jadinya jika ada orang terdekat kita yang tidak sengaja masuk ke dalam novel genre horror thiller yang mengancam nyawa, apakah tetap ingin masuk dan menyelamatkannya ataukah hanya pasrah berdoa menunggu keajaiban?

Projek drama garapan bareng antara TVING dan tvN yang dinamakan "O'PENing" mencoba membawa fantasi tersebut dan dituangkan dalam sebuah drama yang berjudul Grand Shining Hotel yang hanya memiliki jumlah 6 episode saja.  

Drama ini sudah tayang pada 16 Februari 2024 lalu dan masing-masing episode hanya berdurasi kurang lebih 30 menit saja, sehingga sangat cocok ditonton untuk sekedar ingin hiburan singkat dengan menonton drama korea.

Dalam satu drama ini, sudah mengandung banyak genre, ada misteri, horror, fantasy, romance, dan komedi yang terangkum menjadi satu. Namun ada beberapa adegan yang hanya diperuntukkan untuk usia dewasa dan penonton diharap bijak dalam menonton.

Dibintangi oleh Jung In Sung sebagai Yoo Ah Young, yang terkenal dalam drama Welcome to Wakiki 2018, yang saat itu berperan menjadi single mother, selain itu juga ada Lee Ji Hoon yang berperan sebagai Song Woo Bin.  

Sinopsis Grand Shining Hotel

Yoo Ah Young adalah wanita ceria yang bercita-cita menjadi novelis terkenal, hingga ia memulai karirnya menjadi karyawan pada salah satu perusahaan penerbitan dan jatuh cinta dengan rekan kerjanya Woo Bin. Namun sedihnya, Woo Bin hanya menganggap Ah Young hanya sebatas rekan kerja saja tidak lebih.

Konflik bermula saat acara launching novel yang diadakan oleh perusahaan tempat Ah Young dan Woo Bin bekerja. Penulis Rebecca, yang saat itu menjadi bintang utama dalam launching tersebut, tiba-tiba tidak bisa dihubungi, sehingga membuat kekecewaan para penggemar juga membuat kebingungan para staff perusahaan percetakan tersebut.

Hal ini membuat Woo Bin dan Ah Young beserta rekan lainnya berusaha mencari cara agar Penulis Rebecca segera dapat dihubungi dan ditemukan, hingga Woo Bin memutuskan untuk pergi ke rumah penulis Rebecca.

Hingga suatu peristiwa menimpa Woo Bin, ia menghilang secara misterius saat tengah mampir di salah satu kedai makanan dalam perjalananya ke rumah Penulis Rebecca, kejadiannya mirip dengan video viral yang ditunjukkan oleh Lee Tai Min, rekan sekantor Ah Young. Yang sebelumnya juga menunjukkan beberapa kasus orang hilang secara tiba-tiba dan terkesan sangat misterius.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline